KUNINGAN (MASS) – Pasca mendaftar kepesertaan pemilu ke KPU Kuningan, Ketua DPD PKS Kuningan, H Agus Budiman SPt bicara persiapan Pilkada 2018. Ia juga ditanya seputar rencana pengusungan kandidat di luar kader internal.
“Rekomendasi dari wilayah sudah turun, rekomendasi untuk melanjutkan proses berikutnya. Nah sekarang kita intens komunikasi. Dengan Koalisi Umat masih, kondusif,” kata Agus didampingi jajaran pengurus DPD lainnya, Senin (16/10/2017).
Rekomendasi tersebut berbunyi Aguslah yang hendak diusung partai berlambang bulan sabit kembar dan padi emas itu. Tinggal melangkah pada proses selanjutnya mencari pasangan.
Namun tidak menutup kemungkinan PKS akan mengusung calon lain yang bukan dirinya. “Mengusung calon lain, sangat mungkin sekali,” ujarnya kepada para awak media.
Agus mengakui, sekarang ini merupakan masa-masa krusial dalam membahas nama calon. Apakah mungkin PKS akan mengusulkan nama M Ridho Suganda (Edo) ke Koalisi Umat? Ia hanya menjawab bisa dijadikan bahan obrolan di koalisi tersebut.
“Dengan pak Edo, kita komunikasi memang. Cuma untuk kemungkinan-kemungkinannya saya belum bisa memberikan gambaran. Hal ini bisa dijadikan bahan obrolan di Koalisi Umat,” ungkapnya.
Disinggung kesolidan Koalisi Umat, Agus mengatakan, PKS berharap seperti itu. Sejak awal pembentukan koalisi itu, sambungnya, teman-teman parpol memahami bahwa masing-masing punya kader dan punya target internal harus jadi. Namun ada hal yang realistis yang harus dipahami pula oleh semua parpol.
“Sejak awal pembentukan Koalisi Umat kita ingin menghimpun kekuatan umat, bukan hanya kekuatan parpol saja. Elemen masyarakat di luar parpol juga kita tamping. Pada akhirnya kita ingin kandidat yang diusung Koalisi Umat bisa memenangkan Pilkada,” papar Agus. (deden)