KUNINGAN (MASS) – KH Abdullah Gymnastiar atau yang akrab disapa Aa Gym, baru-baru ini menandatangani prasasti awal pembangunan Masjid Rahmatan Lil’Alamiin ECO Pesantren 3 Kuningan, Minggu (11/11/2023) lalu.
Penandatanganan dilakukan langsung di Kawasan Wakaf ECO Pesantren 3 Daarut Tauhiid Kuningan yang berlokasi di Dusun Palutungan, Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur.
Selain Aa Gym, prasati juga ditandatangani oleh Bupati Kuningan H Acep Purnama dan Muwakif lahan tersebut, Boss Puspota Cipta, H Rokhmat Ardiyan.
Hadir dalam kegiatan tersebut, 150 orang meliputi instansi pemerintahan, mitra DT Peduli Kuningan, dan MQEF yang merupakan bagian pelopor hadirnya ECO Pesantren 3 di Kuningan.
Hadir pula nazhir Wakaf Daarut Tauhiid, Bapak H Fahrudin beserta Ketua Yayasan DT Peduli Iskandar dalam kegiatan tersebut.
“Allah yang punya tanah, Allah yang membangun. Kami (DT) beruntung dipilih oleh Allah, terutama pak Ardiyan yang dipilih dan dipercaya oleh Allah menjadi jalan wakaf ini,” kata Aa Gym.
Ia mengatakan, lahan wakaf tersebut menjadi ladang amal bagi semua jamaah yang turut berkontribusi dalam membangun masjid dan ECO Pesantren 3 Kuningan.
“Tempat ini bisa menjadi syariat kita bisa berkumpul di Surga nanti. Kalaupun belum sampai ke Surga, minimal dapat menjadi teman di kubur kelak,” sebut Aa.
Ustadz kondang itu juga berpesan untuk memanfaatkan dan menjaga dengan baik lahan wakaf tersebut. Sementara, Ketua KPP DT Peduli Kuningan Wahyu Nur Rahman mengatakan seluruh acara tersebut berjalan dengan lancar dan penuh khidmat.
“Berjalan khidmat dimulai dengan tausiyah tauhiid dari Aa Gym agar semua peserta dapat menguatkan niat bersama dalam membangun masjid,” tulis Wahyu. (eki)