KUNINGAN (MASS) Memperingati Ulang Tahun yang pertama, klub SMJ (Satria Muda Jalaksana) menggelar acara Turnamen Bola Voli Gala Desa Putra “SMJ CUP 1”, Jumat (10/9/2021) di Lapang Voli Samudra Desa/Kecamatan Jalaksana.
“Dalam mengikuti pertandingan ini, saya minta semua klub bisa senantiasa menempatkan dan menjunjung tinggi jiwa serta semangat sportivitas dan fair play diatas segala–galanya,” ujar Bupati Kuningan, H Acep Purnama, SH MH saat membuka turnamen.
Kemudian, pihaknya juga menyampaikan, turnamen bola voli ini merupakan upaya dalam meningkatkan kualitas dunia olah raga, khususnya kualitas atlet-atlet voli yang ada di desa-desa di Jalaksana.
Dengan tercipta dan terjaganya intensitas pertandingan maupun kejuaraan, maka mutu dunia olah raga bisa ditingkatkan secara bertahap.
Tak berlebihan kiranya jika pada saatnya nanti akan muncul klub-klub serta pemain-pemain berkualitas yang dapat mengharumkan nama daerah Kabupaten Kuningan dalam skala yang lebih tinggi lagi.
Turnamen Bola Voli Gala Desa Putra “SMJ CUP 1” ini, kata bupati, salah satu bentuk silaturahmi antara pemerintah dan masyarakat untuk membangun komunikasi yang harmonis dalam mewujudkan Visi Kabupaten Kuningan MAJU (Ma’mur, Agamis, Pinunjul, Berbasis Desa Tahun 2023).
“Melalui komunikasi yang terjalin dengan baik diharapkan berbagai kebijakan dalam pembangunan baik yang telah, sedang dan akan dilaksanakan oleh pemerintah Kabupaten Kuningan dapat terwujud dan dinikmati oleh seluruh lapisan masyarakat di Kabupaten Kuningan,” harapnya.
Diakhir kegiatan, Bupati memberikan kadedeuh untuk Club SMJ (Satria Muda Jalaksana).
Sementara, pada kesempatan yang sama, Ketua Panitia, Kang Maman menyampaikan, kegiatan ini diikuti oleh 18 Desa dengan tujuan untuk mencari bibit atlit bola voli yang ada di Kabupaten Kuningan.
“Kegiatan ini hanya diikuti 18 Desa yang akan memperebutkan hadiah atau juara satu, dua, tiga dan empat berupa piala ditambah uang pembinaan,” tuturnya.
Turut hadir dalam kesempatan ini, Kadis Disporapar, Dr H Toto Toharudin, MPd, Camat Jalaksana Toni Kusumanto, AP MSi, Kepala Desa Jalaksana, Juhana SPd MPd dan undangan lainnya.
Sekadar informasi dengan Kuningan masuk level 2, maka kegiatan olahraga bisa dilakukan dengan tetap menerapkan prokes yang ketat. (agus)