KUNINGAN (MASS)- Kematian Wahyu Fatirohman (16) pada Senin siang pukul 14.00 WIB benar-benar tragis.
Korban terjatuh dari motor Honda Revo E 4256 ZZ di dekat jembatan Cimenyan Desa Kedungarum Kecamatan Kuningan.
Setelah terjatuh munculnya kendaraan Hino jenis Tronton Box No Pol B 9038 CEN dari arah Cirendang. Sedangkan, korban datang dari arah Kedungarum.
Kecelakaan lalu lintas pun tidak terhindarkan. Pengemudi sendiri tidak mengetahui ada yang terlindas.
Mereka langsung berhenti melihat ke bagian kaca spion dan nampak ada yang tergeletak.
Dari keterangan Anggota Unit Laka Polres Kuningan Yosep dan Kosim, yang membuat warga Dusun Puhun RT 008 RW 003 Desa Pangkalan Kecamatan Ciawigebang itu meningggal seketika adalah bagian kepala terlindas oleh truk.
“Kami mengambil isi bagian kepala korban karena berceceran di jalan. Kemudian dimasukan ke tas plastik hitam,” sebut Yosep sambil menunjukan kresek.
Setelah itu, pihaknya dibantu warga membawa pasir dan tanah untuk menutupi ceceran darah di TKP.
Polisi sendiri terus menggali keterangan dari sanksi untuk mendapati kronologisnya.
Sementara itu, kejadian laka lantas ini heboh di medsos terlebih video dan foto korban pasca terlindas beredar luas.
Hingga berita ditulis kuninganmass.com tidak mengetahui pasti tujuan korban ke arah Cirendang. Apakah akan ke SMK Pertiwi tempat ia menuntut ilmu.
Kondisi motor korban tidak ikut terlindas karena terjatuh ke sebelah kiri. Sedangkan korban jatuh ke kanan. Motor rusak hanya bagian spion, itu juga patah karena terjatuh. Sedangkan bodi yang lainnya tidak apa-apa.(agus)