KUNINGAN (MASS) – Jembatan Merah Citamba Kecamatan Kuningan kini tampilannya pangling.
Pangling karena terlihat lebih cantik dengan tersusunnya bunga-bunga. Selain itu juga dihiasi lampu di samping kiri dan kanan jembatan atau dengan istilah keren vertical garden.
Bupati Kuningan H Acep Purnama SH MH
menerima serah terima aset sekaligus meresmikan Vertical Garden tersebut pada Kamis (12/8/2021) malam.
Tamapak mendidampingi Wabup Kuningan HM Ridho Suganda SH MSi, Sekda Kuningan Dr H Dian Rachmat Yanuar M.Si serta dihadiri Kadis Lingkungan Hidup Wawan Setiawan, SHut MT dan jajaran dewan pengawas, Direksi dan manajemen Bank Kuningan.
Dalam sambutannya Bupati Kuningan menyampaikan apresiasi dan terima kasihnya Kadis Lingkungan Hidup atas terealisasinya Vertical Garden di Jembatan Merah Citamba Kuningan.
Tempat ini selain menjadikan jembatan tersebut lebih indah juga sebagai pagar jembatan agar masyarakat yang melintas tidak membuang sampah ke sungai, sehingga program kali bersih (Prokasi) dapat terwujud.
Bupati juga menyampaikan semoga dengan peresmian festival garden di jembatan Merah Citamba ini menjadi percontohan dan motivasi untuk perbankan yang lain.
“Atay perusahaan-perusahaan swasta untuk dapat mengikutinya sehingga seluruh jembatan yang ada di Kuningan dapat dipasang vertical garden,” ujarnya.
Sementara itu, Dirut Bank Kuningan H Dodo Warda, SE terealisasinya vertical garden jembatan Merah Citamba ini adalah salah satu wujud Bank Kuningan ikut peduli lingkungan.
Serta untuk menjalankan fungsi sosialnya selain fungsi utamanya untuk selalu berusaha seoptimal mungkin memberikan pelayanan prima.
Serta membantu meningkatkan taraf hidup perekonomian masyarakat melalui produk-produk Bank Kuningan dan memberikan PAD kepada pemerintah kabupaten Kuningan
Dikatakan, selain keindahan yang tercipta juga sebagai solusi untuk menekan polusi udara dan meningkatkan kadar kualitas oksigen sehingga tercipta lingkungan sekitar yang sehat
“Terima kasih kami haturkan kepada pemerintah daerah melalui dinas lingkungan hidup atas kesempatan kepada kami untuk dapat berkontribusi membangun vertical garden Jembatan Merah Citamba. Semoga dapat bermanfaat bagi masyarakat kabupaten Kuningan” ujar Dodo.(agus)