KUNINGAN (MASS) – Polemik pengeboran PT Sinde dengan warga sekitar di Desa Kalapagunung Kecamtan Jalaksana tak kunjung mereda.
Bahkan, kini memasuki babak baru. Pasalnya, keduanya kini tengah bersiap di DPRD untuk melakukan audiensi, Kamis (12/8/2021) pagi.
Audensi tersebut adalah permintaan dari Komunitas Masyarakat Peduli Lingkungan Kalapa Gunung agar proses ijin dan pengeboran dihentikan.
Sedari pagi, sudah terlihat perwakilan masyarakat Desa Kalapagunung. Audiensi juga dimulai sekitar pukul 10.00 WIB pagi, dengan dipimpin unsur pimpinan DPRD.
Terlihat ketua DPRD Nuzul Rachdy, wakil ketua Ujang Kosasih, serta ada juga H Toto Hartono (ketua F Demokrat), H Purnama, dan Hj Elin.
Dari pantauan kuninganmass.com di lokasi, masyarakat mempertanyakan kembali kenapa pengeboran PT Sinde terus dilakukan.
Padahal, dari beberapa hasil pertemuan dan sosialisasi bersama warga, hasilnya selalu ditolak. Namun belakangan, PT Sinde terus melakukan pengeboran.
Sementara, audiensi dari pihak masyarakat sendri baru berjalan. Dari masyarakat, terlihat Sopyan memberikan pengantar dan penjelasan yang cukup panjang mulai dari awal.
Sementara dari PT Sinde belum hadir padahal dari oleh pihak DPRD Kuningan diundangan untuk hadir.(Eki)