Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Culinary

Fasilitisi Berbagai Produk, Koperasi AMS Ingin Majukan UMKM Kuningan

KUNINGAN (MASS) – Keberadaan koperasi, kadang kala disalah artikan sebagai mini bank, tempat permodalan dan lembaga simpan pinjam semata.
Padahal, koperasi sejatinya dibangun atas dasar gotong royong dan memajukan perekonomian.

Begitulah yang juga sedang dibangun oleh Koperasi Abil Mukti Sinergi (AMS), yang berlokasi di Ciharendong Kencana, Desa Cigintung, Kuningan. Koperasi yang satu ini, sedang berfokus pada pengembangan UMKM.

Pada kuninganmass.com, salah satu perusahaan pengurus Koperasi, Eva menunjukan berbagai produk makanan dan minuman ringan para amggotanya.

“Produk kita ada beberapa macam. Karena kebetulan, koperasi kita ini memang dibangun untuk mewadahi UMKM-UMKM di Kuningan,” ujarnya beberapa waktu lalu.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Selain datang dan menjelaskan perihal fungsi Koperasi, Eva, yang saat itu didampingi dewan pengawas koperasi, menjelaskan berbagai produknya.

Kuninganmass.com sendiri berkesempatan mencoba berbagai produk tersebut. Dari mulai Gapo, Singkong Balado, yang diproduksi Keysha snack.

Kemudian, keripik pisang dan ketempling, juga kacang goreng yang diproduksi aneka cemilan. Ada pula minuman berupa Nutrisari dan dalgona versi botol.

Dijelaskan Eva, semua itu didistribusikan melalui Koperasinya. Meski masih rumahan, dirinya menjamin bahan-bahan yang dipakai produk UMKM-nya berkualitas.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Selain mengedepankan kualitas bahan, rasanya pun enak, terutama untuk camilan dan makan ringan. Apalagi, produk Koperasi, packagingnya sudah cukup baik. (eki)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Advertisement