KUNINGAN (MASS)- Tidak ada yang segembira para petani yang tergabung paa Gapoktan Mekarsari Desa Karangsari Kecamatan Darma. Pasalnya, mereka pada Minggu (30/8/2020) melaksankan panen raya jagung.
Panen raya hybrida di lahan seluas 70 Ha ini lebih spesial karena Bupati Kuningan Acep Purnama ikut hadir. Orang nomor satu hadir bersama para pejabat dan juga masyarakat setempat.
Kepala Desa Karangsari Nana Sumarjan mengatakan, Gakpoktan Mekarsari berhasil menanam hampir 70 hektar tanaman jagung hybrida.
Hal Ini merupakan sebuah keberhasilan dari pemberdayaan kelompok yang tergabung dalam Gapoktan Mekarsari dan menjadi manfaat bagi masyarakat sekitar.
“Kami sangat senang karena proses penanaman di lahan 70 Ha membuahkan hasil. Yang terpenting adalah lahan menjadi manfaat bagi warga,” jelas Nana.
Bupati Acep Purnama mengaku tidak kalah girangnya dengan pencapaian para petani. Hal ini diharapkan menjadi pemicu para petani lainnya untuk berbuat hal yang sama.
“Selamat, kami ikut bangga. Semoga bisa meningkatkan perekonomian warga sekitar,” ujarnya. (agus)