KUNINGAN (MASS)- Kecelakaan di Blok Lamping Desa Parung Kecamatan Darma yang meyebabkan satu orang tewas dan dua oran mengalami luka ternyata buka sekali. Hal ini dikatakan oleh Kepala Desa Parung Osamali kepada kuninganmass.com.
“Dulu pernah terjadi. Kasusnya sama rem blong dan tidak tertolong nyawanya. Berbagai upaya sudah dilakukan terutama memasang lampu untuk malam hari,” ujar Osamali, Jumat (13/3/2020).
baca berita sebelumnya:https://kuninganmass.com/incident/motor-masuk-jurang-1-meninggal-2-luka-parah/
Ia menerangkan, pernah dulu dipasang pilar. Namun, kembali dibongkar karena dengan dipasang pilar pengendara yang celaka akan lebih parah karena dengan ada pilar kendaraan yang menabrak akan melayang lebih jauh.
“Mungkin solusi yang terbaik adalah dipasang jaring. Dengan ada jaring si pengendara bisa tersangkut,” jelasnya.
Kades yang baru dilantik akhir tahun 2019 ini mengaku, kebanyakan yang celaka adalah mereka yang pertama kali melintas. Termasuk tiga orang yang celaka Jumat siang. Sebab, warga setempat sudah paham dengan medan sehingga mereka tidak ada kendala.
baca berita sebelumnya: https://kuninganmass.com/incident/keluarga-tak-kunjung-datang-mayat-bertato-naga-dimasukan-freezer/
Sementara itu, Kasatlantas Polres Kuningan AKP Rizky Syawaludin Akbar menyebutkan penyebab kecelakan motor Yamaha V-ixion No Pol E 3473 UY karena rem bong. Karena motor yang digunakan jenis motor sport sehingga korban tidak bisa loncat.
baca berita sebelumnya: https://kuninganmass.com/incident/polisi-sebut-kecelakaan-motor-karena-rem-blong-ini-indentitas-korban/
Selian itu juga faktor rem blong membuat laju motor semakin kencang terlebih di medan turunan. Selain faktor rem blong pihaknya tidak menemukan faktornya lainnya.(agus)