KUNINGAN (MASS)- Dari pelaksanaan Pilakades di 203 desa, ternyata ada satu desa yang menyiarkan Pilkades secara live di Youtube.
Desa tersebut adalah Desa Cinagara Kecamatan Lebakwangi. Di Kecamatan Lebakwangi sendiri ada 9 desa yang menggelar Pilkades.
Menurut Ketua Panitia Amung, cara ini mereka lakukan agar semua warga bisa memantau pelaksanaan Pilakades. Pilkades adalah hajat demokrasi warga desa sehingga harus benera-benar terbuka.
“Kita manfaatkan teknologi karena ini era keterbukaan publik. Kami siarkan langsung dari awal hingga beres. Warga pun bisa mantau dimana saja,” ujar Amung, Minggu (3/11/2019).
Diterangkan, di Pilkades Cinagara diikuti oleh empat calon yakni Rosyid, Jaenudin SHut, Asep ian, Ahmad SPdi, Tarya. Adapun hak pilih adalah sebanyak 3.234 orang dengan rincian hak pilih laki-laki 1.608 orang dan perempuan 1.626 orang.
Camat Lebakwangi Minthareja membenarkan adanya siaran langsung di Youtobe dan pihaknya menyetujui karena memang positif. Inisiatif live di youtobe dari relawan Pilkades.
Di Lebakwangi sendiri Pilkades digelar di sembilan desa yakni Cipeutir, Pagundan, Mekarsari, Manggari, Lebakwangi, Mancagar, Sindang dan Bendungan.
Dari pantauan kuninganmass,com meski tidak banyak yang menonton, tapi yang menyaksikan live memberikan komentar positifnya. Tentu ini bisa menjadi contoh yang baik bagi desa lain. (agus)