Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Government

Upacara, Santunan dan Berziarah

KUNINGAN (MASS)- Pendopo- Bupati Kuningan H.Acep Purnama SH MH memimpin Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Pegawai Negeri (Korpri) ke-47 di Halaman Kantor Bupati Kuningan, Kamis (29/11/2018). Dalam peringatan HUT ke-47 kali ini, mengangkat tema Korpri Melayani, Bekerja dan Menyatukan Bangsa.

Pada upacara ini tampak hadir, Wakapolres Kuningan Kompol Agus Syafrudin, Sekda Kabupaten Kuningan Dr. H. Dian Rachmat Yanuar, M.Si, perwakilan dari masing-masing SKPD se-Kabupaten Kuningan.

Dalam sambutan Presiden Republik Indonesia  Ir. H. Joko Widodo yang dibacakan oleh Bupati Kuningan H. Acep Purnama mengatakan bahwa melalui acara ini, kita bisa melakukan refleksi atas apa yang telah dilakukan, dan apa yang akan dilakukan ke depan.

Selama 47 tahun, Korpri beserta seluruh jajaran Aparatur Sipil Negara telah memberikan kontribusi besar terhadap masyarakat, bangsa dan negara. Korpri telah menjadi salah satu pengikat dalam memperkokoh persaudaraan dan persatuan nasional dalam keberagaman.

Revolusi lndustri 4.0 telah membawa perubahan lanskap sosial, politik, ekonomi dan budaya di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Perubahan sosial dan ekonomi yang sangat pesat tersebut katanya harus diantisipasi ASN dengan melakukan banyak penyesuaian.

Pasalnya, perkembangan teknologi informasi, terutama pengkomputeran dan media sosial, memang memfasilitasi cara kerja birokrasi. Oleh karena itu, kepada seluruh Aparatur Sipil Negara di semua lapisan pemerintahan dan di semua sektor.

“Saya minta untuk tidak terjebak dengan ego-sektoral, ego-organisasi, atau ego-programnya masing-masing. Sekali lagi, semua permasalahan yang ada di masyarakat itu bersifat lintas sektoral bahkan juga lintas daerah. Dengan berkolaborasi serta pemanfaatan ilmu pengetahuan dan teknologi, saya yakin Aparatur Sipil Negara bisa mengaktualisasikan baktinya secara lebih baik kepada masyarakat, bangsa dan negara,” ujarnya.

Selain Upacara peringatan HUT Korpri, dilanjutkan dengan pembagian santunan kepada anak yatim, dan berziarah ke TMP Haurduni Kuningan. (agus)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement mgid.com, 597873, DIRECT, d4c29acad76ce94f
Advertisement

You May Also Like

Advertisement mgid.com, 597873, DIRECT, d4c29acad76ce94f smartadserver.com, 4577, RESELLER, 060d053dcf45cbf3 onetag.com, 7cd9d7c7c13ff36, DIRECT appnexus.com, 13099, RESELLER pubmatic.com, 161593, RESELLER, 5d62403b186f2ace rubiconproject.com, 11006, RESELLER, 0bfd66d529a55807 appnexus.com, 15825, DIRECT, f5ab79cb980f11d1 sonobi.com, 4dd284a06a, RESELLER, d1a215d9eb5aee9e appnexus.com, 15825, RESELLER, f5ab79cb980f11d1 Media.net, 8CUTQ396X, DIRECT videoheroes.tv, 212716, RESELLER, 064bc410192443d8 sharethrough.com, YYFDsr3Y, RESELLER, d53b998a7bd4ecd2 appnexus.com, 12976, RESELLER, f5ab79cb980f11d1 rubiconproject.com, 25060, RESELLER, 0bfd66d529a55807 video.unrulymedia.com, 170071695, RESELLER Contextweb.com, 562794, RESELLER,89ff185a4c4e857c