KUNINGAN (MASS) – Mengingat Rabu (20/6/2018) sudah masuk hari kerja, diprediksi puncak arus balik terjadi Selasa (19/6/2018). Sejumlah pemudik kini sudah mulai memesan tiket bus untuk kembali ke tempat rantaunya.
“Kuatir tak kebagian bus, hari ini (18/6/2018) saya pesan tiket langsung ke PO Luragung Jaya untuk pemberangkat besok. Alhamdulillah udah dapet,” ujar Yadi (40), perantau Depok asal Kuningan.
Tidak sedikit dari para pemudik yang pulang pada Senin (18/6/2018) ini. Tujuannya agar ada satu hari yang digunakan untuk beristirahat.
Maman (43) misalnya, warga Kuningan yang bekerja di Tanggerang, ia sudah kembali ke tempat rantaunya Senin pagi. Namun di Tol Cipali persis di Kertajati, terjadi kemacetan cukup parah.
“Kelihatannya hari ini sudah banyak yang arus balik. Nih sekarang kita macet di Tol Cipali persis di Kertajati,” ucap Maman via pesan WA.
Heti (44), perantau Sukabumi pulang sekitar pukul 14.00 WIB. Ia berdoa semoga tidak mengalami kemacetan parah di perjalanan dan selamat sampai tujuan.
Bagi para pemudik, suasana padat merayap sudah sering mereka alami tiap arus mudik dan arus balik lebaran.
“Yah sekali-kali kita rasakan situasi seperti ini. Cape sih, tapi kita nikmati aja. Justru aneh kalau lebaran gak macet-macetan,” guyon salah seorang perantau. (deden)