Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Politics

Sebentar Namun Berkesan AHY!

KUNINGAN (MASS) – Meski harus menunggu cukup lama dari jam 2 siang hingga jam 9 malam di Kedai Artha . Namun, ratusan kaum muda-mudi Kuningan yang ingin bertemu dengan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) akhirnya terobati.

Kunjungan tokoh muda ke Kabupaten Kuningan dalam acara AHY  Ngariung di Jabar. Acara silaturahmi dengan kegiatan ngopi bareng itu berlangsung dari tanggal 16-22 Maret.

Begitu AHY turun dari mobil bis yang lebih dikenal dengan nama Komando Mobil langsung disambut teriakan AHY Presiden berulang-ulang. Ketua DPC partai Demokrat Toto Hartono langsung menyambut anak sulung SBY itu.

Bukan hanya Toto tapi juga ada calon Bupati Kuningan Yosa Octoro Santono.  Tidak lupa hadir Anggota DPR RI H Amin Santono dan juga Anggta DPRD Jabar Bidan  Yoyoh Rukiyah. Belakangan  hadir juga calon Bupati Kuningan dr Toto Taufikurohim.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Ini kunjungan yang spesial dan kami merasa bangga dengan hadirnya AHY di  Kuningan,” jelas Toto.

Sementara itu, usai Toto memberikan  sambutan, dilanjutkan dengan AHY. Pembawaannya kalem, teratur dan juga visioner membuat yang hadir banyak terpesona. Mereka memuji bahwa AHY calon pemimpin masa depan Indonesia.

“Allhamdulillah saya bisa berkunjung ke Kuningan. Dalam sehari minimal ada empat yang harus ditemui dari total 27 kota/kabupaten,” jelasnya.

Banyak hal yang disampaikan oleh  AHY dihadapan kaum milenial Kuningan i  yang hadir. Salah satu pesan yang disampaikan adalah anak muda jangan takut gagal.

Advertisement. Scroll to continue reading.

AHY juga menyingung mengenai hak pilih pada Piplres 2019 yang didominasi oleh kaum mileneal. Dari data untuk hak pilih usai 17 tahun hingga 35 tahun total ada 100 juta atau mencapai 52 persen.

“Anak mudah jangan skeptis dan pesimis. Kalau hal itu terjadi maka jangan salah ketika terpilih pemimpin yang tidak sesuai dengan keinginan. Untuk itu anak muda harus ikut berperan,” ujarnya.

Diterangkan, pemimpin itu harus visioner, memiliki kapasitas dan tentu memiliki integritas yang tinggi. Pimpin itu tidak dilahirkan begitu saja namun harus diperjuangkan.

Sementara itu, usai memberikan sambutan Agus pun berdiskusi dengan kaum muda-mudi yang hadir. Namun, sayangnya keterbatasan waktu membuanya hanya menerima satu pertanyaan dari pengurus KNPI Kuningan.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Usai itu AHY langsung melakukan sesi foto dengan pengurus Partai Demokrat, dan juga foto selfie dengan tamu undangan yang hadir.  Acara ditutup jam 10 malam.(agus)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Politics

KUNINGAN (MASS) – DPC PKB Kabupaten Kuningan baru saja menggelar kegiatan Kopdar Milenial, Minggu (30/7/2023) ini di kantor PKB Kuningan. Inisiator kegiatan yang bertajuk...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Di warung kopi, sekitar area pesawahan Dukuh Cipamanukan Desa Cibeureum ada pemandangan menarik pada Senin (26/3/2018)  ketika Calon Bupati Kuningan Acep...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Tokoh nasional, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dalam waktu dekat bakal ke Kuningan. Putra mantan Presiden SBY tersebut ingin ngopi bareng kaum...

Advertisement