KUNINGAN (MASS) – Sebuah insiden kebakaran terjadi di Gronggong, Kuningan-Cirebon, pada Selasa malam (13/1/2026), sekitar pukul 21.00 WIB. Sebuah sepeda motor dilaporkan terbakar diduga akibat konsleting listrik. Beruntung dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa.
Salah satu warga yang melintas saat kejadian Samsuri menyaksikan kebakaran tersebut dan memberikan menyebutkan kejadian tersebut terjadi diduga karena konslet.
“Saya melihat asap dan api sudah mulai mengepul dari sepeda motor itu sebelum api lebih besar,” ujarnya, Rabu (15/1/2026).
Kebakaran ini menarik perhatian banyak orang, dan beberapa warga berhenti untuk melihat kejadian yang berlangsung. Pengendara lain juga segera berusaha menjaga jarak untuk menghindari bahaya.
“Sayangnya api sulit untuk dipadamkan karena beberapa masyarakat takut buat mendekat,” tambahnya.
Dari informasi yang diperoleh, dugaan sementara penyebab kebakaran berasal dari konsleting pada sistem kelistrikan sepeda motor. Hal ini mengingatkan pentingnya menjaga kondisi kendaraan agar tetap aman dan layak pakai serta lebih teliti dalam merawat sepeda motor.
“Kita harus selalu memeriksa kondisi kendaraan agar terhindar dari bahaya seperti ini,” pungkasnya. (raqib)










