KUNINGAN (MASS) – Pada rotasi mutasi eselon 2 ASN Pemkab Kuningan benerapa bulan belakangan, sempat ramai karena ada fenomena unik dimana Pasutri sama-sama jadi petinggi di satu SKPD.
Unik karena sang suami diangkat menjadi Kepala, sementara sang istri lebih dulu menjabat Sekretaris di SKPD tersebut. Adalah Purwadi dan Rinneka.
Purwadi Hasan Darsono S Hut M Sc, pada rotasi sebelumnya ditetapkan sebagai Kepala Bappeda. Sementara sang istri, Rinnekawati Soelaeman MT MPP, sudah lebih dulu di Bappeda sebagai Sekretaris.
Karena keunikannya itulah Pasutri Purwadi – Rinneka, saat rotasi mutasi eselon 2 sebelumnya, sempat menjadi sorotan publik.
Namun sekarang kondisinya berubah, Rinneka Soelaeman MT MPP dipindah dari kantor lamanya. Ia tak akan lagi berada di 1 SKPD dengan sang suami.
Rinneka, kini ditugasi sebagai Kepala Bagian Perekonomian dan Sumber Daya Alam Sekretariat Daerah Kabupaten Kuningan.
Ketetapan itu terjadi karena Rinneka jadi salah satu dari 150 ASN Kabupaten Kuningan yang terkena rotasi, mutasi eselon 3, Selasa (6/1/2026) kemarin.
Pengukuhan hasil rotasi mutasi eselon 3 sendiri dilakukan langsung oleh Bupati Kuningan Dr H Dian Rachmat Yanuar M Si di Kebun Raya Kuningan, Desa Padabeunghar Kecamatan Pasawahan. (eki)









