Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass
Monitoring malam tahun baru 2026. (Foto: raqib)

Ragam

Perayaan Malam Tahun Baru Berbeda Dari Tahun Biasanya, Ramai Lancar

KUNINGAN (MASS) – Bupati Kuningan H Dian Rachmat Yanuar melakukan monitoring pada malam tahun baru yang berlangsung pada Rabu (31/12/2025). Dalam wawancara di depan Taman Kota Kuningan, ia menyampaikan suasana malam tahun baru kali ini berbeda dari sebelumnya.

Bupati Dian memulai perayaan malam tahun baru dengan gelaran doa bersama sebagai bentuk syiar Islam. “Alhamdulillah malam tahun baru tadi kita Forkopimda diisi dengan gelaran doa bersama di Syiarul Islam,” paparnya.

Setelah acara doa Bupati Dian memeriksa pos pelayanan pertama yang telah disiapkan. Ia menyatakan berdasarkan pengamatan melalui CCTV, arus lalu lintas di beberapa titik terpantau lancar.

“Setelah itu kita cek ke pos pelayanan pos pertama. Berdasarkan pengamatan yang kita lihat dari CCTV di beberapa titik terpantau lancar dan mungkin ini karena hujan,” jelasnya.

Ia mengungkapkan rasa optimisnya dengan dukungan penuh dari teman-teman dari Polri, TNI, serta gabungan dari SKPD terkait, termasuk Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kuningan.

“Saya optimis dengan dukungan penuh dari temen temen dari Polri, dari TNI, gabungan dari SKPD terkait di SatpolPP Kuningan ini melewati tahun barunya berjalan dengan kondisi lancar aman,” lanjutnya.

Bupati Dian juga mencatat bahwa arus lalu lintas pada malam tahun baru ini terlihat seperti biasa. Ia bahkan mencatat adanya penurunan kepadatan jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

“Tadi saya lihat arus lalulintas seperti biasa. Mungkin kalau tidak salah ada penurunan dari tahun sebelumnya,” tandasnya.

Bupati mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban. Dalam pernyataannya, ia mengingatkan pentingnya kesadaran kolektif dalam berpartisipasi menjaga ketenangan selama perayaan.

“Ya kita berharap saja yang terbaik. Mudah mudahan perayaan malam tahun baru di Kabupaten Kuningan berjalan lancar, aman, damai,” pungkasnya. (raqib)

Advertisement
Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement

You May Also Like