KUNINGAN (MASS) – Meski penjaringan bakal calon Bupati dari PDIP diikuti banyak kandidat, saat ini ternyata hanya 3 orang yang ikut fit and proper test, Rabu (8/5/2024).
Ketiganya adalah mantan Wakil Bupati Kuningan M Ridho Suganda, mantan Ketua DPRD Rana Suparman, dan pentolan PDIP Kuningan serta Ketua Dekopimda Kuningan Lena Herlina.
Sebelumnya, pencalonan Bupati dari PDIP diikuti 7 kandidat. Namun teranyar, Hj Tuti Rosilawati, yang merupakan Ketua Muslimat NU Kuningan, mengundurkan diri.
“Ya ada 1 orang mengundurkan diri, kita tidak tahu alasannya apa,” kata Sekertaris DPC PDIP Kuningan, Nuzul Rachdy SE, baru-baru ini.
Sementara, fit and proper test bakal calon Bupati sendiri dilakukan oleh tim Desk Pilkada DPW PDIP Jawa Barat di kantornya, Bandung. Sisa kandidat selain 3 diatas, seperti H Karyani dikatakan berhalangan hadir. Sementara, H Acep Purnama masih belum pulih.
M Ridho Suganda, kala dikonfirmasi membenarkan informasi tersebut.
“Alhamdulillah fix ikut fit and proper di Bandung. Ada 3 orang yang dipanggil dari Kabupaten Kuningan, saya (Ridho) kang Rana, dengan teh Lena,” kata Edo, sapaan akrabnya.
Sepengalamannya mencalonkan diri sebagai kandidat Bupati pada periode sebelumnya, kata Edo, nanti akan ada tahapan seleksi lainnya di tingkat DPP.
“Optimis atau tidak? Saya serahkan semua nya ke DPP Partai utk menilai siapa yg pantas ditugaskan. (Tahapan) Nanti diselang, kalau tidak ada halangan sih sepertinya bulan ini pasti sudah ada keputusan siapa yang akan ditugaskan,” kata Edo.
Senada, hal itu juga dikonfirmasi kandidat bakal calon Bupati lainnya, Lena Herlina. Ia membenarkan dirinya juga dipanggil untuk fit and proper test.
“Masih ada beberapa tahapan lagi. Iya 2 yang lainnya berhalangan hadir,” ujarnya. Sayangnya, kandidat lainnya Rana Suparman belum merespon kala dikonfirmasi soal fit and proper test. (eki)