KUNINGAN (MASS) – Seleksi calon direktur PAM Tirta Kamuning baru saja melaksanakan Uji Kelayakan dan Kepatutan (UKK) pada 3 orang pelamar yang dinyatakan memenuhi syarat administrasi.
UKK sendiri, digelar pada 6-7 September 2023 di Ruang Rapat Linggarjati Sekda Kabupaten Kuningan. Ujiannya, melipti paikotest, ujian tertulis, penulisan makalah, rencana bisnis dan mempresentasikannya.
Berdasarkan UKK tersebut, 3 pelamar yang terdiri dari Dr Ukas Suharfaputra MP, Erwin Jaya Zuchri ST, dan H Rohendi MM, dinyatakan direkomendasikan dan disarankan.
Sebelumnya, sejak awal seleksi direktur PAM Tirta Kamuning sendiri menuai banyak praduga, bahwa sebenarnya Bupati telah memiliki jagoannya tersendiri.
Adalah Dr Ukas Suharfaputra, Pejabat Asda Ekonomi Setda (ASN) yang juga dipercaya menjabat sebagai Plt direktur PAM Tirta Kamuning.
Bukan tanpa alasan Ukas disebut-sebut bakal mudah melenggang jadi direktur PAM, selain karena kedekatannya dengan Acep sebagai atasan dan bawahan di birokrasi, Acep juga bahkan terkesan menunda-nunda mutasi dan rotasi pejabat ASN, seolah menunggu Ukas jadi direktur dan adanya jabatan kosong di lingkup Setda. Sehingga, bisa menggelar rotasi dan mutasi sekaligus.
Adapun soal tahapan seleksi calon direktur PAM Tirta Kamuning, kini bakal memasuki babak akhir. Ketua Pansel Dr Dian Rahmat Yanuar M Si mengatakan, pasca UKK ini para pelamar bakal diwawancara langsung oleh Bupati.
“Dengan hasil direkomendasikan dan disarankan, peserta tersebut berhak mengikuti tahapan ujian terakhir dengan Bupati Kuningan sebagai Kuasa Pemilik Modal (KPM). Wawancara ini merupakan instrumen Bupati dalam menentukan Calon Direktur terpilih yang nantinya berhak untuk dilantik secara definitif,” ujar lelaki yang juga menjabat sebagai Sekda Kabupaten Kuningan, Dian Rahmat Yanuar, Senin (11/9/2023) ini. (eki)