KUNINGAN (Mass)- Setelah sekian lama tidak bertanding akhirnya tim kuninganmass.com kembali turun ke lapangan. Kali ini kuninganmass.com mendapatkan lawan tangguh yakni tim RS Juanda.
Pertandingan kedua tim dihelat pada Kamis sore sekitar jam 16.00 di lapangan futsal Abah Madja Winduhaji Kecamatan Kuningan. Sejak kick off dibunyikan kedua tim jual beli serangan meski skor akhir 10-10.
Meski tanpa pemain inti yakni Deden Rijalul Umam. Namun adanya striker Agus “sagi” Mustawan bisa menutupi kekurangan tim. Kuninganmass.com sendiri memilki tim yang sudah dibentuk sejak enam bulan lalu.
Sementara itu, tim RS Juanda yang dimotori Feri tampil dengan kekuatan penuh. Mereka turun dengan tim yang terdiri Ebi, Mugi, Dede, Hendi dan Rizal.
Melalui serangan cepat akhirnya tim RS Juanda mampu mencuri gol melalui kaki Feri. Tidak ingin dipermalukan stiker kuninganmass.com Amuy menyamakan kedudukan setelah berkerja sama dengan Tris.
Setelah skor sama kuat pertandingan semakin berjalan seru. Setiap tiam mencetak gol langsung dibalas sehingga skor pun berakhir 10-10.
Selain Amuy, Tris, Iyang, Fajri, Ageng dan Yoga ikut membobol gawang RS Juanda yang dikawal Rizal. Sedangkan gol balasan dari RS Juanda dicetak oleh Ebi, Mugi, Dede, Hendi dan Feri.
“Ini mah silaturahmi sambil berolahraga. Keuntungannya adalah badan sehat dan komuniksi tetap terjalin,” ucap kapten tim Feri. (agus)