KUNINGAN (MASS) – Nasib malang harus dialami Ade Cahyana, lelaki asal Luragung yang juga siswa SMKN 1 Luragung. Pasalnya, HP realme 5 warna biru, dicolong malin ketika dirinya dan teman-teman, saalat di Masjid Nurul Iman (sekitaran lapangan mashud) Kuningan, Minggu (21/11/2021) siang.
Rekan korban yang juga ada di lokasi kejadian, Chandra menjelasakan, kronologi awalnya dirinya dan korban berniat shalat saat berada di sekitaran mashud.
Saat masuk masjid, tas korban disimpan di sekitar pintu masjid bagian dalam. Dan saat mulai salat itulah, ada orang yang diduga pelaku, masuk dan nyolong HP. Seperti yang terlihat di rekaman cctv.
“Pas mulai shalat, (pelaku) bawa sarung, pura-pura mau pake sarung di deket tas,” ujar Chandra menjelaskan sembari mengirimkan rekaman cctv.
Sembari berpura-pura memakai sarung, pelaku ternyata membuka tas disana. Orang sekitar selain yang salat pun, tidak ada yang curiga, karena tas memang dibuka saat di dalam masjid, tidak dibawa keluar masjid.
“Sembari pake sarung, buka tas terus mindahin ponsel ke buntelan. Kayaknya sih, buntelannya itu celana, soalnya pas pake sarung, kayak buka celana dulu,” jelasnya lebih lanjut.
Sampai saat ini, rekaman CCTV sudah disebar melalui medsos. Chandra berharap, HP temannya yang layarnya retak dan memakai casing star war itu bisa segera ditemukan. Apalagi, wajah korban juga terekam cctv, meski sayangnya memakai masker.
Chandra juga meminta, siapapun yang bisa menemukan atau mengenali orangnya, bisa segera menghubunginya di kontak +62 896-7381-8202 (candra) atau ke kontak orang tua korban 0857-2246-7386. (eki)