KUNINGAN (MASS) – Supardja dan Jumad, adalah dua calon Kepala Desa Pamulihan Kecamatan Cipicung, Kuningan yang akan bertanding di Pilkades serentak 28 November mendatang.
Dua calon itu, akan berebut untuk Pamulihan 1 dengan memperebutkan sekitar dominasi dari total 2.692 suara.
Ketua panitia Pilkades Pamulihan, Kecamatan Cipicung Cucu Suhendra S Pd menyebut, jumlah DPT tahun ini tidak beda jauh dengan DPT pemilihan sebelumnya. Sebelumnya, 2.701 DPT dan sekarang 2.692 DPT.
“Sudah sampai tahap tahap ke 25 yaitu penyampaian Visi Misi Dan deklarasi damai yang Akan dilaksanakan pada Minggu 21 November 2021,” ujarnya Sabtu (20/11/2021) kemarin.
Sejauh ini, kata Cucu, tidak ada kendala yang berarti dalam ajang pilkades saat ini. Kedua calon, dianggapnya selalu kompak ketika memutuskan sesuatu yang mengharuskan melibatkan kedua calon.
“Masyarakat antusias, namun tenang, dan yang spesial adalah kedua calon ini masih bisa dibilang ada ikatan keluarga,” imbuhnya lagi.
Karena banyaknya pemilih, lanjut Cucu, akan hadir 7 TPS untuk pemilihan nanti. Adapun yang akan berlaga nanti, memiliki bakcround yang berbeda.
Supardja (62 tahun), calon nomor urut 1 adalah pengusaha ternak ayam, wiraswasta. Sedangkan, Jumad (56 tahun) merupakan perangkat desa Kaur Ekbang, di desa Pamulihan. (eki)