KUNINGAN (MASS) – Sebanyak 183 mahasiswa STKIPM Kuningan mengikuti kegiatan Darul Arqom Dasar (DAD) yang diselenggarakan Pimpinan Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (PK IMM) STKIPMKu selama 3 hari, pada Jumat-Minggu (4-6/11/2022) kemarin.
Kegiatan bertajuk “Regenerasi Akademisi Islam yang Berakhlak Mulia, Sehingga Terbentuknya Kader yang Loyalitas” itu, nampak dihadiri langsung oleh ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM), pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) IMM, perwakilan dari pimpinan lembaga kampus, Ketua Cabang IMM Kuningan, BEM STKIPMKu serta demisioner dan tamu undangan.
Ketua pelaksana Ismi Marpuah mengatakan, kegiatan DAD sendiri tahun ini digelar dua gelombang. Dan itu, lanjut Ismi, bersifat wajib. Gelombang pertama, (sekarang) diikuti oleh 3 Prodi yakni PTIK, PBSD, dan PJKR.
“Saya ucapkan terimakasih kepada seluruh panitia dan ortom yaitu Tapak Suci dan Hizbul Wathan yang telah membantu dan kerja sama dalam kegiatan ini,” ucap Ismi Marpuah.
Sementara, ketua Pimpinan Komisariat IMM STKIPMKu, Hanup Alzahra, mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung untuk mahasiswa dengan profetik-profetik muda di kampus STKIP Muhammadiyah Kuningan. Dirinya menyebut, di kegiatan DAD ini, para peserta akan dapat banyak manfaat.
“Saya ucapkan terimakasih kepada seluruh panitia dan seluruh pihak yang telah membatu dalam proses kegiatan ini sehingga Darul Arqam Dasar ini bisa terlaksana dengan wajib seluruh mahasiswa semester 1. Saya harap semoga darul arqam dasar wajib ini akan menjadi agenda tahunan yang wajib dilasanakan atau diimplementasikan setiap tahunnya,” tuturnya. (eki)