KUNINGAN (MASS) – Potong tumpeng sekaligus santunan yatim menghiasi khidmatnya peringatan ulang tahun ke 27 Grage Resort Sangkan, Kamis (17/4/2025). Hotel bintang 3 yang berlokasi di Desa Sangkanurip Kecamatan Cigandamekar tersebut menjadikan momentum ultah sebagai ajang penguatan kolaborasi.
Ini terlihat dari tema yang diusung tahun ini yakni “Together, Stronger, Bigger”. Bahkan, esensi tema dijelaskan pula oleh Nugrahadi Darmawan Boediman, Dirut PT Multi Bina Lestari sebagai perusahaan naungan Grage Resort Sangkan.
Ia menegaskan, sebagai market leader industri perhotelan di Kabupaten Kuningan, Grage Resort Sangkan akan terus mempererat sinergi dan membangun kerjasama yang saling menguntungkan dengan seluruh stakeholders.
“Kebersamaan yang solid adalah game changer dalam menghadapi dinamika industri. Dengan kekuatan kolektif, kita akan menjadikan Grage Resort Sangkan semakin besar. Bukan hanya dari sisi bisnis tapi juga dalam setiap aspek perusahaan,” tandas pria yang akrab disapa Yogi tersebut.
Acara diawali dengan pembacaan Surat Yasin yang didedikasikan khusus untuk Alm Boediman Koesika, pendiri Grage Group. Puluhan anak yatim dari Desa Sangkanurip, Panawuan dan Bandorasawetan pun turut mendoakan almarhum, sekaligus mendoakan perusahaan yang kerap berbagi kebahagiaan dengan mereka.
Tampak hadir Dirut Grage Group, H Bamunas Setiawan Boediman. Pria yang akrab disapa Oki ini ditemani Dirut PT Kreasi Akar Sembilan, Radite AH Soewondopranoto. Sudah barang tentu, GM Grage Resort Sangkan, Ummi Habibah, berada di lokasi guna memastikan kelancaran acara.
Santunan yatim
Ketua Panitia 27th Anniversary Grage Resort Sangkan, Didi Supriadi menyebut rangkaian acara ultah tahun ini. “Sebelum acara tasyakuran sekarang, tadi pagi kita sudah mengadakan bakti sosial donor darah. Alhamdulillah sedikitnya 50 labu darah terkumpul,” ujar Spv Housekeeping hotel tersebut.
Diakui Didi yang kala itu didampingi Sales Marketing Exekutif, Yaya Sumarya, peringatan ultah tahun ini tidak segebyar sebelumnya. Kebijakan efisiensi yang digulirkan pemerintah memiliki efek cukup besar pada sektor perhotelan.
“Hampir 70% tamu kita itu dari pemerintahan baik itu dari kementerian, BUMN/BUMD maupun dinas di daerah. Terutama untuk kegiatan meeting, incentive, convention and exhibition (MICE),” ungkapnya.
Kendati demikian, strategi mencari pasar baru sudah dimulai. Eksistensi Jalan Lingkar Timur Utara yang kerap dilalui komunitas dari luar kota, dijadikan salah satu peluang bagi hotel dalam mencari pasar baru tersebut.
“Tentu kita juga tetap mempertahankan pelayanan terbaik yang telah melekat pada Grage Resort Sangkan, bahkan lebih ditingkatkan lagi. Disamping itu, kita sudah mengupgrade fasilitas kamar, ada fasilitas outdoor untuk anak dan upaya menambah kenyamanan bagi para tamu,” terangnya. (deden)