Connect with us

Hi, what are you looking for?

Education

Top! Universitas Muhammadiyah Kuningan Raih Status Akreditasi “Baik Sekali”

KUNINGAN (MASS) – Kabar membanggakan datang dari dunia pendidikan tinggi, khususnya di Kabupaten Kuningan. Universitas Muhammadiyah Kuningan (UM Kuningan) baru-baru ini dinyatakan menjadi salah satu kampus dengan Akreditasi “Baik Sekali” dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT).

Hal ini berdasarkan terbitnya Surat Keputusan Direktur Dewan Eksekutif Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi Nomor : 2120/SK/BAN-PT/Ak-PNB/PT/IV/2025, yang menyatakan bahwa status akreditasi ini berlaku sejak 3 Juli 2024 hingga 31 Oktober 2028.

Pencapaian ini disebut-sebut jadi bukti nyata komitmen UM Kuningan dalam meningkatkan mutu pendidikan, layanan, dan tata kelola perguruan tinggi. Dengan nilai akreditasi 321, UM Kuningan semakin memperkuat posisinya sebagai salah satu kampus unggulan di wilayah Jawa Barat., khususnya Kabupaten Kuningan.

Rektor Universitas Muhammadiyah Kuningan Dr. apt. Wawang Anwarudin, M.Sc., mengungkapkan, rasa syukur dan apresiasinya atas pencapaian ini.

“Alhamdulillah, capaian ini merupakan hasil kerja keras seluruh civitas akademika UM Kuningan. Akreditasi ‘Baik Sekali’ bukan hanya pengakuan formal, tetapi juga motivasi untuk terus berbenah dan memberikan yang terbaik bagi bangsa,” ujarnya, Rabu (16/4/2025).

Advertisement. Scroll to continue reading.

Capaian ini merupakan wujud komitmen universitas dalam meningkatkan kualitas pendidikan serta memperkuat posisinya sebagai lembaga pendidikan tinggi yang siap bersaing di kancah nasional hingga internasional.

Saat ini, UM Kuningan memiliki dua fakultas unggulan: Fakultas Farmasi, Kesehatan & Sains dan Fakultas Pendidikan Sosial & Teknologi, dengan total 14 program studi sarjana dan diploma yang relevan dengan kebutuhan zaman dan dunia kerja.

Fakultas Farmasi, Kesehatan, dan Sains
• S1 Farmasi
• D3 Farmasi
• D3 Rekam Medis dan Informasi Kesehatan
• S1 Fisioterapi
• S1 Peternakan

Fakultas Pendidikan Sosial dan Teknologi
• S1 Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi
• S1 Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
• S1 Pendidikan Matematika
• S1 Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini
• S1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Daerah
• S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
• S1 Manajemen
• S1 Hukum
• S1 Sistem dan Teknologi Informasi

Akreditasi “Baik Sekali” merupakan pengakuan nasional terhadap kualitas institusi pendidikan tinggi yang memiliki sistem manajemen mutu yang baik, dosen berkualitas, fasilitas lengkap, serta layanan akademik dan non-akademik yang mendukung perkembangan mahasiswa secara menyeluruh.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Hal ini tentu menjadi pertimbangan penting bagi calon mahasiswa baru dalam memilih kampus terbaik untuk masa depan mereka. Dan bagi calon mahasiswa baru yang tertarik dan ingin mendaftar bisa mengunjungi website resmi pmb.umkuningan.ac.id atau datang langsung ke kampus 1/2 Universitas Muhammadiyah Kuningan. (ad)

Advertisement mgid.com, 597873, DIRECT, d4c29acad76ce94f

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Education

KUNINGAN (MASS) – Himpunan Mahasiswa Manajemen (HIMMA) Universitas Muhammadiyah Kuningan resmi membuka Program Pengabdian kepada Masyarakat (PKM), yang berkolaborasi dengan Generasi Muda Masjid Ar...

Education

KUNINGAN (MASS) – Sebanyak 113 mahasiswa PGSD Universitas Muhammadiyah (UM) Kuningan bersama panitia penyelenggara nampak larut dalam suasana hangat saat mengikuti kegiatan Makrab (Malam...

Education

KUNINGAN (MASS) – Sebanyak 519 mahasiswa Universitas Muhammadiyah (UM) Kuningan nampak mengikuti prosesi wisuda (sidang terbuka senat) perdana yang dilaksanakan di Diva Convention Hall...

Education

KUNINGAN (MASS) – Himpunan Mahasiswa Manajemen (HIMMA) Universitas Muhammadiyah (UMK) Kuningan baru saja melaksanakan Kunjungan ke Himpunan Mahasiswa Manajemen (HIMAJEN) Fakuktas Ekonomi Bisnis Universitas ...

Education

KUNINGAN (MASS) – Mahasiswa baru PTIK di Universitas Muhammadiyah (UM) Kuningan nampak mengikuti kegiatan bertajuk TAMATIK (Taatuf Mahasiswa PTIK), Sabtu (26/10/2024) di Taman Purbakala....

Inspiration

KUNINGAN (MASS) – PIMDA 143 Tapak Suci Kabupaten Kuningan berhasil meraih gelar Juara Umum 1 pada ajang Kejuaraan Wilayah Tapak Suci Jawa Barat 2024...

Education

KUNINGAN (MASS) – Setelah resmi jadi Universitas Muhammadiyah (UM) Kuningan sejak 3 Juli 2024 lewat Keputusan Mendikbudristek, pasca penggabungan 2 kampus, kini UM Kuningan...

Education

KUNINGAN (MASS) – Launching Universitas Muhammadiyah Kuningan membawa kebahagiaan bagi banyak pihak. Bukan saja dari dua kampus yang demerger (digabung), dari STKIp dan STIKes,...

Anything

KUNINGAN (MASS) – Forum Group Discussion (FGD) terkait Pengelolaan Bank Sampah dengan tema “Sampah Bukan Masalah, Berkat Sampah Jadi Rupiah” baru saja diselenggarakan di...

Advertisement
Exit mobile version