Connect with us

Hi, what are you looking for?

Government

Revitalisasi Waduk Darma Tahap 1 Rp60 Miliar

KUNINGAN (MASS)- Gubernur Jabar Ridwan Kamil menyebutkan revitalisasi Waduk Darma  untuk menjadi danau terindah dan menjadi destinasi wisata internasional dimulai bulan Juni 2019,  dimana akan dilakukan lelang untuk proyek ini.

Pemprov Jabar sudah menganggarkan dana Rp60 miliar. Dana itu untuk  pembangunan tahap pertama yang difokuskan pembangunan di bagian darat. Baru setelah itu pada tahun berikutnya fokus ke pembangunan di tengah waduk atau kawasan air.

“Lelang paling telat Juni dan Desember tentu pembangunan sudah kelar untuk tahap pertama. Terkait rencana pembangunan sudah tadi dijabarkan dalam sambutannya saya,” ujar Kang Emil kepada wartawan terkait revitalisasi Waduk Darma, Jumat (29/3/2019).

Ia memberikan gambaran rencana revitalisasi waduk itu  yakni nantinya kawasan ini ada tempat budayanya, ada pasar yang refresentatif, kuliner yang bagus, penataan batas air. Intinya dengan ada penataan maka wisatawan lokal menjadi happy dan wisatawan iternasional terwadahi.

Direktur PDAU Kuningan Imam Rozali ST menambahkan, proyek pembangunan dimulai dua minggu setelah lebaran. Terkait penataan kawasan akan mengakomodir semua yang sudah ada.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Sebagai contoh meski nanti untuk kawasan kuliner hanya dibangun 10 kios. Bukan berarti pedagang yang saat ini ada lebih dari 32 tidak terakomodir, mereka pasti dirangkul karena ukuran kios pun sangat besar,” ujarnya.

Begitu juga dengan keramba atau KJA akan diatur. Nanti jumlahnya tidak lebih dari 1.500 KJA. Hal ini agar danau lebih indah dan tertata. Jumlah penataan itu sesuai dengan perencanaan dan disetujui.

“Intinya revitalisasi untuk kebaikan semua pihak dan tentu agar Waduk Darma menjadi destinasi wisata internasional,” jelasnya.

Sementara itu, pencanangan revitalisasi Waduk Darma sebagai kawasan wisata internasional dalam rangka peringatan Hari Air Sedunia di  Kuningan, dimulai dengan tebar  1 juta bibit ikan. Selain itu juga adat kawin cai, pesta rakyat di pinggir danau yakni permainan air.

Bahkan Gubernur Jabar Ridwal Kamil mencoba permainan gebuk bantal dengak aktor Joe yang juga personil P Project. Wabup Kuningan pun Edo pun ambil bagian permainan yang biasa dilakukan pada perayaan 17 Agustus itu.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Bupati Kuningan Acep Purnama sendiri tampak sumringah dengan rencana penataan kawasan Waduk Darma. Sebab, waduk menjadi ikon Kabupaten Kuningan selain Gunung Ciremai. Diharapkan dengan begini maka Kuningan akan lebih waju dari sekotor wisata di Jabar. (agus)

Berita Terbaru

Advertisement mgid.com, 597873, DIRECT, d4c29acad76ce94f smartadserver.com, 4577, RESELLER, 060d053dcf45cbf3 onetag.com, 7cd9d7c7c13ff36, DIRECT appnexus.com, 13099, RESELLER pubmatic.com, 161593, RESELLER, 5d62403b186f2ace rubiconproject.com, 11006, RESELLER, 0bfd66d529a55807 appnexus.com, 15825, DIRECT, f5ab79cb980f11d1 sonobi.com, 4dd284a06a, RESELLER, d1a215d9eb5aee9e appnexus.com, 15825, RESELLER, f5ab79cb980f11d1 Media.net, 8CUTQ396X, DIRECT videoheroes.tv, 212716, RESELLER, 064bc410192443d8 sharethrough.com, YYFDsr3Y, RESELLER, d53b998a7bd4ecd2 appnexus.com, 12976, RESELLER, f5ab79cb980f11d1 rubiconproject.com, 25060, RESELLER, 0bfd66d529a55807 video.unrulymedia.com, 170071695, RESELLER Contextweb.com, 562794, RESELLER,89ff185a4c4e857c
Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Headline

KUNINGAN (MASS) – Dalam rapat lintas sektor yang melibatkan BBWS perihal bau menyengat di pintu air Bendungan Kuningan, muncul usulan penanaman pohon untuk mengurangi...

Advertisement
Exit mobile version