Connect with us

Hi, what are you looking for?

Government

Ramai – Ramai Tinjau Jembatan Amblas

KUNINGAN – Hujan deras yang mengguyur pada Minggu (8/11/2020) mengakibatkan amblasnya badan jembatan di Desa Ciherang, Kecamatan Kadugede.

Amblasnya jembatan tersebut mengakibatkan tertutupnya akses lalu lintas di dua desa yaitu Desa Ciherang Kecamatan Kadugede dan Desa Jambar Kecamatan Nusaherang.

Amblasnya jembatan tersebut tak luput dari perhatian Kapolres Kuningan AKBP Lukman Syafri Dandel Malik. Didampingi Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Kuningan, Indra Bayu Permana, Kapolres Kuningan meninjau lokasi amblasnya jembatan pada Senin (9/11/2020).

Menurut Kapolres Kuningan AKBP Lukman Syafri Dandel Malik, Pemkab Kuningan segera melakukan tindakan cepat penanganan sementara agar aktifitas warga bisa kembali berjalan normal.

Melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang, telah didatangkan 1 unit alat berat untuk melakukan pembongkaran dan evakuasi material yang amblas.

“Tadi di lokasi telah dilakukan penanganan sementara jembatan yang amblas tersebut. Nanti akan dibuat jembatan sementara agar warga bisa melakukan aktifitasnya kembali,” sebut kapolres.

Sementara itu, Kalak BPBD Kabupaten Kuningan Indra Bayu Permana menambahkan bahwa pihaknya telah melakukan kordinasi dengan Dinas PUTR dan kepala desa setempat.

“Kami sedang melakukan upaya penanganan sementara agar warga bisa melintasi jembatan tersebut,” ujar Indra.

Selain itu, kata Indra, akan dilakukan juga pembersihan sampah yang menumpuk di sekitar jembatan dan puing-puing jembatan yang amblas.

“Jembatan sementara yang akan dibangun ini paling tidak dapat dilintasi oleh kendaraan roda 2 dan warga yang akan melakukan aktifitasnya di dua desa tersebut,” kata Indra.(agus)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement mgid.com, 597873, DIRECT, d4c29acad76ce94f
Advertisement

You May Also Like

Advertisement mgid.com, 597873, DIRECT, d4c29acad76ce94f smartadserver.com, 4577, RESELLER, 060d053dcf45cbf3 onetag.com, 7cd9d7c7c13ff36, DIRECT appnexus.com, 13099, RESELLER pubmatic.com, 161593, RESELLER, 5d62403b186f2ace rubiconproject.com, 11006, RESELLER, 0bfd66d529a55807 appnexus.com, 15825, DIRECT, f5ab79cb980f11d1 sonobi.com, 4dd284a06a, RESELLER, d1a215d9eb5aee9e appnexus.com, 15825, RESELLER, f5ab79cb980f11d1 Media.net, 8CUTQ396X, DIRECT videoheroes.tv, 212716, RESELLER, 064bc410192443d8 sharethrough.com, YYFDsr3Y, RESELLER, d53b998a7bd4ecd2 appnexus.com, 12976, RESELLER, f5ab79cb980f11d1 rubiconproject.com, 25060, RESELLER, 0bfd66d529a55807 video.unrulymedia.com, 170071695, RESELLER Contextweb.com, 562794, RESELLER,89ff185a4c4e857c
Exit mobile version