Connect with us

Hi, what are you looking for?

Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61, Sabtu (22/11/2025). (Foto: raqib)

Kesehatan

Kado Hari Kesehatan Nasional ke-61, Angka Stunting di Kuningan Turun

KUNINGAN (MASS) – Bupati Kuningan Dr H Dian Rachmat Yanuar, MSi nampak menghadiri kegiatan puncak peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 yang mengangkat tema “Generasi Sehat, Masa Depan Hebat”.

Kegiatan yang berlangsung di halaman Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Kuningan, di Jl. Aruji Kartawinata No. 21, pada Sabtu (22/11/2025) ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk perwakilan Puskesmas dari setiap kecamatan di Kabupaten Kuningan.

Dalam sambutannya, Bupati Dian menekankan pentingnya menjaga kesehatan sebagai kunci untuk memperpanjang usia hidup yang berkualitas. “Kita semua mengetahui kesehatan adalah investasi yang sangat berharga. Dengan generasi yang sehat, kita akan memiliki masa depan yang lebih baik,” ujarnya.

Bupati juga merasa bersyukur atas kemajuan yang telah dicapai terkait angka stunting di daerah. “Alhamdulillah, angka stunting di Kuningan sudah menurun. Ini merupakan hasil kerja keras kita semua dan perlu kita pertahankan,” jelasnya.

Kegiatan ini juga memberikan wadah bagi peserta dari setiap Puskesmas di setiap Kecamatannya untuk saling bertukar informasi dan pengalaman terkait upaya-upaya yang telah dilakukan dalam meningkatkan kesehatan masyarakat.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Dian juga menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat. “Kesehatan bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tetapi juga tanggung jawab kita bersama. Mari kita tingkatkan partisipasi masyarakat dalam program-program kesehatan yang ada,” tambahnya.

Selain ceremoni, kegiatan tersebut juga diisi dengan berbagai rangkaian acara termasuk penyuluhan kesehatan dan cek lab gratis di Labkesda untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan sejalan dengan tema HKN.

Terakhir, Bupati Dian menyebutkan kegiatan ini dapat mendorong masyarakat untuk lebih peduli terhadap kesehatan diri dan lingkungan. “Kita harap masyarakat semakin aktif menjaga kesehatan, bukan hanya untuk diri sendiri, tetapi juga untuk keluarga dan lingkungan sekitar,” pungkasnya. (raqib)

Advertisement
Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement

You May Also Like

Advertisement mgid.com, 597873, LANGSUNG, d4c29acad76ce94f improvedigital.com, 1944, PENJUAL KEMBALI pubmatic.com, 161673, PENJUAL KEMBALI, 5d62403b186f2ace pubmatic.com, 161674, PENJUAL KEMBALI, 5d62403b186f2ace rubiconproject.com, 9655, PENJUAL KEMBALI, 0bfd66d529a55807 adyoulike.com, c1cb20fa2bbc39a8f2ec564ac0c157f7, LANGSUNG adyoulike.com, a15d06368952401cd3310203631cb18b, PENJUAL KEMBALI smartadserver.com, 4577, PENJUAL KEMBALI, 060d053dcf45cbf3 e-planning.net, 1c65d16a00e52342, LANGSUNG, c1ba615865ed87b2 adagio.io, 1417, PENJUAL KEMBALI onetag.com, 7cd9d7c7c13ff36, LANGSUNG appnexus.com, 13099, PENJUAL KEMBALI pubmatic.com, 161593, PENJUAL KEMBALI, 5d62403b186f2ace rubiconproject.com, 11006, PENJUAL KEMBALI, 0bfd66d529a55807 Video.unrulymedia.com, 586616193, PENJUAL KEMBALI appnexus.com, 15825, LANGSUNG, f5ab79cb980f11d1 sonobi.com, 4dd284a06a, PENJUAL KEMBALI, d1a215d9eb5aee9e appnexus.com, 15825, PENJUAL KEMBALI, f5ab79cb980f11d1 Media.net, 8CUTQ396X, LANGSUNG videoheroes.tv, 212716, PENJUAL KEMBALI, 064bc410192443d8 sharethrough.com, YYFDsr3Y, PENJUAL KEMBALI, d53b998a7bd4ecd2 appnexus.com, 12976, PENJUAL KEMBALI, f5ab79cb980f11d1 rubiconproject.com, 25060, PENJUAL KEMBALI, 0bfd66d529a55807 video.unrulymedia.com, 170071695, PENJUAL KEMBALI Contextweb.com, 562794, PENJUAL KEMBALI,89ff185a4c4e857c amxrtb.com, 105199704, LANGSUNG indexexchange.com, 191503, PENJUAL KEMBALI, 50b1c356f2c5c8fc openx.com, 559680764, PENJUAL KEMBALI, 6a698e2ec38604c6 rubiconproject.com, 23844, PENJUAL KEMBALI, 0bfd66d529a55807 adform.com, 2865, PENJUAL KEMBALI pubmatic.com, 161527, PENJUAL KEMBALI appnexus.com, 12290, PENJUAL KEMBALI, f5ab79cb980f11d1 sharethrough.com, a6a34444, PENJUAL KEMBALI rubiconproject.com, 23844, RESELLER openx.com, 559680764, RESELLER
Exit mobile version