Connect with us

Hi, what are you looking for?

Government

Antisipasi Kinerja PNS Turun Jelang Pensiun, Ini Yang Dilakukan BKPSDM

KUNINGAN (Mass)- Agar menjelang masa pensiunan kinerja PNS  tidak merosot, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Kuningan memiliki kiat sendiri yakni tidak memberikan SK pensiun satu tahun menjelang purna bhakti.

Seperti yang dilakukan bagi 104 PNS yang akan pensiun pada periode Juli-September tahun 2017. Pihak BKPSDM memberikan SK pensiun tiga bulan jelang pensiun.

“Hasil evaluasi kita selama ini ketika SK pensiun diberikan satu tahun menjelang purna bhakti maka ada penurunan kinerja. Maka kami memutuskan SK diberikan setiap tiga bulan menjelang pensiun,” ucap Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Kuningan Drs Uca Somantri MSi melalui Kabid Pengadaan, Pemberhentian, dan Pembinaan Aparatur Drs Ade Priatna MSi kepada kuninganmass.com, Rabu (24/5/2017) usai memberikan SK pensiunan kepada 104 PNS di Hotel Horison Tirta Sanita Kuningan.

Ade menerangkan, cara yang dilakukan ini terbilang ampuh karena kinerja mereka tidak menurun drastis bila dibanding dengan pemberian SK setahun sebelum pensiun. Faktor psikologis sangat mempengaruhi PNS yang akan pensiun.

Meski saat ini belum ada kejadian PNS yang ditinjau SK pensiunan jelang pensiun, namun pihaknya akan memberikan sanksi tegas kepada para PNS yang dalam berkeja asal-asalan.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Apabila jelang pensiun mangkir dalam berkerja maka bisa saja PNS tidak akan  dicabut SK pensiunnya, untuk itu kinerja harus tetap ditingkatkan,” tandas Ade.

Diterangkan, dari jumlah 104 PNS yang akan pensiun ada sekitar 43 orang dari formasi guru. Situasi ini membuat jumlah guru yang ada semakin berkurang.

“Idealnya ketika 43 guru pensiun  maka gantinya adalah 43 orang. Tapi kenyataan justru yang diangkat bulan lalu adalah 96 bidan dan 44 tenaga penyuluh,” sebut Ade.

Dengan kenyataan ini maka ia tidak setuju Kuningan disebut kelebihan pegawai. Yang disebut kelebihan pegawai ketika sudah dilakukan anjab dan analisis bebab kerja. (agus)

Advertisement. Scroll to continue reading.

Berita Terbaru

Advertisement mgid.com, 597873, DIRECT, d4c29acad76ce94f smartadserver.com, 4577, RESELLER, 060d053dcf45cbf3 onetag.com, 7cd9d7c7c13ff36, DIRECT appnexus.com, 13099, RESELLER pubmatic.com, 161593, RESELLER, 5d62403b186f2ace rubiconproject.com, 11006, RESELLER, 0bfd66d529a55807 appnexus.com, 15825, DIRECT, f5ab79cb980f11d1 sonobi.com, 4dd284a06a, RESELLER, d1a215d9eb5aee9e appnexus.com, 15825, RESELLER, f5ab79cb980f11d1 Media.net, 8CUTQ396X, DIRECT videoheroes.tv, 212716, RESELLER, 064bc410192443d8 sharethrough.com, YYFDsr3Y, RESELLER, d53b998a7bd4ecd2 appnexus.com, 12976, RESELLER, f5ab79cb980f11d1 rubiconproject.com, 25060, RESELLER, 0bfd66d529a55807 video.unrulymedia.com, 170071695, RESELLER Contextweb.com, 562794, RESELLER,89ff185a4c4e857c
Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Government

KUNINGAN (MASS)- Bupati Kuningan H Acep Purnama MH menyerahkan  96 SK pensiun kepada  ASN/PNS yang sudah  masa masuk purna bhakti. Para PNS itu  TMT-nya...

Advertisement
Exit mobile version