KUNINGAN (MASS)- Hujan terus menerus yang mengguyur Kuningan sejak Kamis jam 14.30 WIB membuat Kabupaten Kuningan dihantam bencana dimana-mana. Bukan hanya banjir tapi juga longsor.
Dari informasi yang dihimpun kuninganmass.com bencana terjadi merata dalam waktu nyaris bersamaan. Di Kecamatan Cibingbin air sungai Cijangkelok kembali meluap dan merendam rumah warga.
Hinggga saat ini air belum surut dan warga bersiaga. Mereka panik karena takut terjadi banjir bandang terlebih hujan terus menurus.
Di Desa Randusari Kecamatan Cibereum dikabarkan 36 rumah terseret banjir. Bahkan ada yang menyebutkan lebih banyak. Saat ini warga panik dan berkumpul dibalai desa. Begitu juga dengan warga Karangsari.
Sementara itu, jembatan penghubung antara Desa Gunungkarung dan Desa Benda Kecamatan Luragung meluap sehingga terjadi banjir. Warga saat ini panik dan ketakukan air meluap kembali.
Di Kecamatan Ciniru beberapa titik mengalami longsor dan tanah amblas. Seperti di Bunigeluis 10 rumah amblas, di Desa Pamupukan jalan amblas.
Jalan Ciniru-Hantara di dua titik longsor, Jalan Desa Gewok Garawangi pun longsor. Bahkan, ada satu pengendara nyaris titimbun longsor andai tidak keburu loncat. Meski selamat tapi motor terkubur.
Diperoleh kabar di Kecamatan Cimahi pun terjadi banjir dari luapan Cisanggarung. Namun, hingga saat ini belum memperoleh data pastinya.
“Iya rumah ada yang terbawa hanyut total 36 sejak tanggal 18 Februari,” ujar Kades Randusari, Wari kepada kuninganmass.com via telepon Kamis ( 22/2/2018) malam.
Ia tidak bisa memberikan keterangan jelas karena harus bergegas ke balai desa. Pasalnya, warga sudah panik dan berkumpul di balia desa karena takut terbawa longsor.
“Maaf pak saya harus bergegas warga saya ketakuktan dan berkumpul di balai desa. Doakan kami selamat!” ujarnya dengan bergetar ketakukan dan panik .
Terpisah, Kepala Pelaksana BPBD Kuningan Agus Mauludin SE ketika dikomfirmasi membenarkan beberapa daerah di Kuningan dilanda bencana. Desa Randusari saat ini teredam. Begitu juga Desa Benda banjir.
“Hampir semua aliran Cisanggarung meluap sehingga menyebabkan banjir,” ucap agus. (agus)