KUNINGAN (MASS) – Warung tongrongan seperti warung kopi, bubur, dan mie, atau juga kerap dikenal Warmindo (Warung Mie Indomie) cukup banyak di Kuningan. Bahkan, banyak juga di luar kota, yang pemiliknya orang Kuningan.
Tapi yang satu ini lokasinya masih di Kuningan, tepatnya di Jl Cut Nyak Dien, sebelah utara sekitar 50 meter dari kampus.
Namanya Warmindo Berkah Kuningan. Pemiliknya adalah Iyas dan luthfi, dua anak muda yang sama-sama punya hobi yang sama, ingin usaha.
Warmindo yang satu ini memang buka belum lama ini, baru sekitar seminggu yang lalu.
Seperti Warmindo pada umumnya, disinipun yang jadi favoritnya adalah bubur kacang ijo, kacang item, lalu olahan nasi seperti nasi ayam dan nasi sarden serta lengko.
Pada kuninganmass.com, sang pemilik Iyas menyebut ada menu mie-mie’an yang juga jadi andalan.
Menu yang dimaksud seperti mie tek-tek, dan mie dog-dog (nyemek). Semua menu yang ada disana, dibandrol dengan harga yang sangat terjangkau.
“Terjangkau a harganya, tongkrongan low budget, cocoklah buat mahasiswa-mahasiswa atau anak kostan juga,” sebutnya beberapa waktu lalu.
Tongkrongan dengan harga murmer ini, tentu sangat terjangkau untuk sekedar nongkrong ngalor ngidul bersama teman.
Bisa juga untuk diskusi ringan bahkan berat, tanpa harus memberatkan lagi kantong. Dan memang, yang datang banyaknya masih usia muda.
Warmindo ini, buka sejak pagi hingga menjelang tengah malam. Tepatnya mulai pukul 6 pagi hingga pukul 11 malam.
Meski begitu, jam-nya tidak kaku, selagi ada pembeli tetap dilayani dengan tidak terburu-buru.
“Kalo lewat jam 11 ada yang makan, ya kita tetep layani a,” imbuhnya. (eki)