KUNINGAN (MASS) – Kampanye Calon Wakil Bupati Nomor Urut 3 Pilkada Kuningan Ridho Suganda di Kecamatan Cibeureum mendapat respon sangat baik dari warga. Antusiasme warga itu terlihat dari banyaknya warga tergabung dari dua desa yaitu Desa Cimara dan Desa Sukarapih. Mereka hadir untuk mendengarkan visi misi, sekaligus bertatap muka langsung dengan Cawabup PDIP tersebut.
Meskipun cuaca sore itu diguyur hujan, tetapi tak menyurutkan warga untuk tetap bertahan mendengarkan visi misi calon pemimpinnya tersebut. Seperti diungkapkan tokoh masyarakat, sekaligus Ketua Baret Desa Cimara, Rian Waspin, ia merasa senang sekali desanya bisa dikunjungi oleh Ridho Suganda.
Rian berharap kedatangan Cawabup Ridho untuk menyampaikan visi misinya membawa dampak positif bagi kemajuan, baik kemajuan pembangunan, ekonomi ,kesehatan dan pendidikan. Sebab menurutnya Pasangan Acep-Ridho merupakan salah satu pasangan yang banyak mendapat dukungan, terutama di Desa Cimara dan desa sekitarnya
“Langkah Pak Ridho ke desa kami untuk menyampaikan visi misi, saya rasa sangat tepat. Selain banyak dukungan kepada Pasangan AR, warga bisa langsung menyampaikan keinginananya terhadap sosok pemimpinan daerahnya dimasa mendatang,” kata Rian.
Ia melanjutkan, banyak sekali harapan warga yang diutarakan. Salah satunya warga ingin di desanya ada perubahan. Seperti dibidang pertanian, warga menginginkan adanya bendungan yang dapat menampung air. Sebab selama ini, para petani dalam mengolah lahan garapan hanya mengandalkan dari air hujan.
Selain itu, juga di sektor pendidikan warga di desanya ingin pendidikan gratis. Tidak hanya sebatas sembilan tahun, melainkan sampai 12 tahun. Sementara di bidang kesehatan warga di Desa Cimara dan sekitarnya menginginkan fasilitas kesehatan yang mudah dijangkau serta kemudahan pelayanan kesehatan seperti BPJS.
“Terakhir di bidang ekonomi warga ingin harga kebutuhan pokok murah. Sehingga daya beli masyarakat menjadi meningkat, tapi tetap terjangkau,” pungkas Rian. (deden/rl)