KUNINGAN (MASS) – Seorang wanita muslimah berparas cantik, Ustazah Oki Setiana Dewi, Rabu (4/9/2019) siang berada di Masjid Al Istiqomah Desa/Kecamatan Cilimus. Pemeran film “Ketika Cinta Bertasbih” ini menyampaikan tausiyah dalam acara bertajuk ‘Kajian Akbar’ Gebyar Muharram 1441 H.
Hadir sedikitnya 2000 jamaah dalam Kajian Akbar di masjid peraih juara 1 Masjid Termakmur dari lomba yang diadakan DMI (Dewan Masjid Indonesia) Kuningan itu. Mereka yang mayoritas perempuan tersebut antusias menyimak tausiyah yang mengangkat tema ‘Jangan Biarkan Qur’anmu Berdebu’ tersebut.
“Cara seseorang mencintai Al Qur’an itu diantaranya ada waktu khusus dengan Al Qur’an. Kemudian Tadabbur Qur’an, Al Qur’an dihafalkan, diamalkan dan diajarkan,” sebut Oki.
Ia mengungkapkan, turunnya Al Qur’an merupakan salah satu bukti bahwa Allah SWT mencintai makhluknya. Bukti lain cinta Allah, yaitu telah memberikan rosul, dan Allah mengabulkan doa hambanya.
“Jadi, bukti Allah mencintai kita itu, diantaranya Allah memberi kita rosul, memberi kita Al Qur’an, doa kita dikabulkan, semua dosa diampuni Allah, Allah mengabulkan doa kita,” terangnya.
Allah, imbuh Oki, mengabulkan doa lewat 3 cara. Dikabul langsung, doa menjadi pundi-pundi ibadah, dan doa dikabul tidak langsung pada saat itu alias dipending yang mengharuskan sabar dalam berdoa.
Sedangkan syarat ibadah yang diterima Allah SWT, sambungnya, orang tersebut ikhlas beribadah karena Allah dan ittiba’ karena Allah.
Kajian Akbar itu sendiri merupakan salah satu rangkaian Gebyar Muharram 1441 H dalam rangka memeriahkan tahun baru Islam. Kegiatan tersebut digelar DKM Al Istiqomah bekerjasama dengan ibu-ibu Majlis Ta’lim Al Istiqomah dan Pemuda-pemudi Pecinta Masjid (Pecimas) Al Istiqomah.
“Diawali pada 30 Dzulhijjah 1440H/31 Agustus 2019, dengan diadakan doa dan munajat menyambut tahun baru Islam dengan doa akhir tahun dilanjut sholat magrib berjamaah lalu doa awal tahun serta istiqosah dan tausiyah sejarah tahun baru Islam yang disampaikan Ustad Ahmad Fauzan Lc,” papar Ketua DKM, Ustad Imam Syamsul Umam.
Setelah Kajian Akbar yang menghadirkan Ustadzah Oki Setiana Dewi Rabu ini, pada 22 September nanti pihaknya akan menggelar khitanan massal dan santunan yatim. Kegiatan tersebut merupakan program rutin tahunan Muharraman. Untuk tahun ini, kuota peserta khitan sebanyak 40 anak.
“Kami atas nama pengurus DKM, Majlis Ta’lim dan Pecimas menghaturkan jazaakumullah ahsanal jazaa atas kehadiran para jamaah. Dan Alhamdulillah dalam rangka memperingati Hari Jadi Kuningan, masjid Al Istiqomah Cilimus ikut berpartisipasi mengikuti lomba masjid dan atas ijin Allah meraih juara pertama,” ucapnya. (deden)