Connect with us

Hi, what are you looking for?

Education

Usai Melaksanakan Tugas Negara, Rileks di Wahana Air Terbesar di Wilayah 3 Cirebon

KUNINGAN (MASS)- Tidak banyak yang mengetahui bagaimana proses perekutan anggota Paskibraka di Kabupaten Kuningan, ternyata proses perekutanya dilakukan sejak bulan Maret. Siswa yang mengikuti seleksi pun lebih dari 600 orang.

Setelah diseleksi akhirnya terpilih 45 orang. Selain itu juga ada anggota cadangan. Dan mereka digeber latihan dari mulai April dan puncaknya melaksanakan tugas negara pada 17 Agustus. Hasil kerja keras diparesiasi oleh semua pihak karena sukses mengibarkan bendara merah putih.

Sebagai wujud terimaksih kepada para anggota Paskibraka, Pelatih Paskibraka sekaligus Pembina IPDA Sutarja mengajak bermain ke Sangkan Aqua Prak. Di wahana air terbesar di Wilayaha 3 Cirebon mereka bermain sepuasnya.

Tampak mereka menikmati semua wahayana permainan. Total ada 105 anak paskibraka yang hadir. Raut muka bahagia terlihat dari para siswa dan mereka tidak menyangka sama sekali akan mendapatkan hiburan gratis.

“Ini spontan dari kita dan baru kali ini dilakukan. Apa yang kami lakukan bentuk dari penghargaan kepada anak-anak yang sudah melaksanakan tugas dengan baik. Jangan salah tugas mereka tugas berat karena tugas negara,” jelas Sutarja yang juga KBO Lantas Polres Kuningan, Minggu (25/8/2019).

Ia berharap kedepannya acara seperti ini akan rutin dilakukan. Pihaknya pun berterimakasih kepada pemilik Sangkan Park karena sudah membahagiakan anggota Paskibraka.

Terpisah, Direktur PT Sangkan Park Hanyen Tenggono SH, mengatakan,  kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi dari Sangkan Park kepada kaum millenial khususnya di kabupaten Kuningan yang berhasil melaksanakan tugas mengibarkan sang Merah Putih pada HUT-RI ke 74.

“Satu hal yang perlu kita ingat dan perlu kita refleksikan yaitu Jangan meremehkan satu orang, apalagi dua. Karena satu pribadi pun mengandung dalam dirinya kemungkinan tanpa batas. Semangat Nasionalisme yang dipupuk sejak dini harus terus kita apresiasi,”jelasnya.

 

Selain itu  pihaknya juga memperkenalkan kepada kaum millenial bahwa Sangkan Park merupakan tempat yang sangat ramah untuk kaum millenial karena memiliki fasilitas yang sangat lengkap. (agus)

 

 

 

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Politics

KUNINGAN (MASS) – Bos Sangkan Park, H Tenggono, baru-baru ini menggelar diskusi dengan kaula muda. Lelaki berusia 27 tahun itu, membahas banyak hal terutama...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Mundurnya Hanyen Tenggono dari pencalegan Gerindra, mencuri perhatian banyak parpol. Tidak sedikit dari petinggi partai, yang menghamparkan karpet merah kepada bos...

Tourism

KUNINGAN (MASS) – Baru-baru ini, video produksi kuninganmass dinobatkan sebagai salah satu juara oleh Sangkan Resort Aqua Park Kuningan. Lomba video itu, digelar Sangkan...

Tourism

KUNINGAN (MASS)- Menyikapi adanya pemberitaan penyebaran penyakit Corona (virus covid – 19 ) yang sudah masuk ke wilayah republik Indonesia dan ditetapkan sebagai pandemik...

Tourism

KUNINGAN (MASS)- Dalam merayakan Tahun Baru Imlek,  Sangkan Resort Aqua Park menghadirkan atraksi Barongsai untuk menghibur pengunjung pada Sabtu (25/1/2020). Pertunjukan barongsai rutin dilakukan...

Tourism

KUNINGAN (MASS)- Liburan merupakan saat yang tepat untuk berekreasi bersama keluarga dan tempatnya pun tidak harus jauh serta mahal. Sangkan Resort Aqua Park yang...

Government

KUNINGAN (MASS)- Sebanyak 47 siswa lolos dalam seleksi anggota  petugas bendera pusaka yang akan melaksanakan tugas sebagai pengibar Bendera Pusaka pada Upacara HUT ke-73 Proklamasi...

Advertisement
Exit mobile version