KUNINGAN (MASS) – Untuk menekan jumlah kenaikan covid-19 di Kabupaten, bukan hanya petugas rajin razia masker dan memberikan secara Cuma-Cuma.
Namun, harus ada kerjasama dengan warga. Salah satunya mereka harus patuh terhadap portokol kesehatan. Kerjasama ini harus terus dijalan.
Bukti selama ini kasus naik karena warga masih abai prokes, sehingga banyak terpapar. Selain ituh juga banyak yang tidak perecaya terhadap virus corona.
Untuk update Jumat terjadi kenaikan 15 kasus positif baru. Sedangkan pasien yang sembuh naik 6 orang. Sementara untuk kasus kematian tidak bertambah.
Menurut Juru Bicara Crisis Center Kuningan Agus Mauludin SE, Dengan kenaikan 15 orang, maka kasus covid-19 yang semula 2.940, kini menjadi 2.955 orang.
Adapun rinciannya dari 2.955 adalah dikarantina 398 orang. Jumlah meninggal 57 orang. Sedangkan untuk sembuh 2.500 (naik 5 orang)
Terakhir untuk kasus reaktif tetap 917 (naik 2). Rinciannya adalah 114 dikarantina, 40 meninggal dan yang sembuh 763 orang sembuh naik 6.
Untuk probbale atau kemungkinan Covid-19 masih 28 orang dengan rincian 9 meninggal dan 19 sembuh. Sedangkan total yang meninggal 98 orang.
Adapun total kasus covid-19 dari awal Maret 2020- Februari 2021 mencapai 10.723. Dengan rincian 1.347 karantina dan 9.376 sembuh.
Khusus untuk kasus meninggal kini mencapai angka 106 orang. Adapun rinciannya reaktif 40, probable 9 dan positif 57 orang. (agus)