Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Uncategorized

Gebyar Muharam di Cilimus Diawali Semarak Pawai

KUNINGAN (MASS) – Tiap momentum tahun baru Islam Desa/Kecamatan Cilimus selalu semarak. Khitanan masal dan santunan yatim rutin diselenggarakan yang diawali dengan pawai.

Seperti yang terpantau kuninganmass.com Minggu (15/10/3017), pawai dilangsungkan sekitar pukul 07.30 WIB. Ratusan anak, remaja, pemuda hingga orang dewasa turun ke jalan memeriahkan. Mereka berjalan mulai dari Masjid Al Istiqomah menuju Polsek Cilimus dan kembali.

Masyarakat yang sudah tahu ada pawai berjejer di pinggir jalan menyaksikan pawai tersebut. Deretan peragaan seni dipertontonkan. Mulai drumband, genjring rudat, hingga kesenian islami lainnya.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Suasana lebih semarak kian terasa tatkala para badut melambaikan tangan dan menciumi anak-anak yang menonton di pinggir jalan. Begitu juga badut Upin Ipin. Di belakangnya berjejer delman yang turut meramaikan.

“Ini kegiatan Gebyar Muharam dan Tahun Baru Islam 1439 H. Penyelenggaranya DKM, ibu-ibu Majelis Ta’lim dan PECIMAS Al Istiqomah Cilimus,” terang salah seorang panitia, Deni Nurdolam.

Setelah pawai, imbuhnya, kegiatan dilanjutkan dengan khitanan massal sebanyak 38 anak. Selain itu santunan anak yatim untuk 150 anak. Deni meminta doa restu semoga seluruh rangkaian dapat diselenggarakan secara lancar dan sukses.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Anak-anak TK Ade Irma menampilkan kreasi kesenian drumband saat pawai. 

“Kami berterima kasih kepada semua pihak yang turut menyukseskan bakti sosial ini. Semoga berkah untuk semua,” harap Deni. (deden)

 

Advertisement
Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Advertisement