Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Uncategorized

Alhamdulillah, Wakil Kuningan Lolos ke Final Liga Santri

KUNINGAN (MASS) – Prestasi membanggakan diraih wakil dari Kabupaten Kuningan pada  Liga Santri Nasional Ridwan Kamil Cup Regional Jawa Barat.  Tim Pesantren Sayakuningan Miftahul Muta’Alimin lolos ke babak final usai menghajar Tim Darul Huda Kabupaten Subang dengan skor 2-0 di Lapangan Garuda Tegalwangi Cirebon, Jumat sore.

Kemenangan ini langsung disambut gembira  oleh seluruh official tim. Pasalnya, prestasi ini diluar dugaan dan tentunya baru kali pertama terjun pada LSN.

Keberhasilan manembus ke partai final tidak terlepas dukungan penuh sang manajer Yosa Octora Santono. Pituin Haurkuning yang akan bertarung pada Pilkada 2018 mensuport tim. Bahkan, pada pada partai semifinal Yosa memberikan dukungan langsung di pinggir lapangan.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Alhamdulilah kita lolos ke final. Ini berkat kerja keras dan doa dan dukungan dari warga  Kabupaten Kuningan. Kita buktikan Kuningan bisa berprestasi di sepakbola Jawa barat dan Nasional,” ujar Yosa usai pertandingan.

Tim Kuningan akan bertarung pada partai final hari Minggu (10/9). Pihaknya berharap doa dan dukungan dari warga Kuningan  agar Kuningan bisa meraih prestasi membanggakan.

 

Advertisement. Scroll to continue reading.

Sekedar informasi Liga Santri Nusantara (LSN) Regional Jawa Barat I secara resmi dibuka di Lapangan Garuda Tegalwangi Kecamatan Weru Kabupaten cirebon Sabtu (26/8). Ada 30 tim pesantren berebut piala Ridwan Kamil Cup ini.

Region Jawa Barat (Jabar) I meliputi Kabupaten/Kota Cirebon, Kuningan, Indramayu, Majalengka dan Subang. Adapun Penyelenggaran LSN digelar secara nasional di 32 regional.

Pada parati puncak akan disaksikan langsung oelh Ridwan Kamil. Apapun hasilnya dalam partai final Tim Pesantren Sayakuningan Miftahul Muta’Alimin sudah mencatat prestasi dan sejarah. (agus)

Advertisement. Scroll to continue reading.
Advertisement
Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement

You May Also Like

Advertisement