Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Uncategorized

Aldi: Kami Akan Kawal Anies-Sandi Selama Memimpin Jakarta

KUNINGAN (MASS) – Banyaknya tudingan negatif terhadap pasangan Gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta terpilih dari lawan politiknya, yang dianggap tidak dapat memimpin, ditanggapi oleh salah satu orang dekat Sandi yang juga orang Kuningan, Aldi Prastianto.

Putra dari mantan Kadis Kesehatan Kuningan, drg Kadaryanto MARS ini mengatakan, Anies-Sandi merupakan pasangan yang dirasa akan mampu memimpin kota Jakarta menjadi lebih baik. Hal itu disampaikan Aldi, saat Sandiaga Uno berkunjung ke rumahnya di Jl Juanda, untuk makan siang dalam rangkaian kunjungan ke Kuningan beberapa waktu lalu.

“Saya mengenal Bang Sandi itu sudah cukup lama, beliau itu senior saya di HIPMI (Himpunan Pengusaha Muda Indonesia), kebetulan saat ini saya menjabat wakil ketua HIPMI DKI Jakarta. Bang Sandi itu orang yang perfecsionis, dan tegas kalau urusan dengan kerjaan, Insha Allah dia profesional,” terang Aldi.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Dengan jiwa enterpreneur yang dimiliki oleh Sandiaga Uno yang dikenal sebagai pengusaha muda yang sukses, ditambah dengan sosok Anies Baswedan yang merupakan akademisi, pasangan tersebut merupakan pasangan yang saling mengisi kekurangan masing-masing.

“Mereka berdua itu sama-sama hebat, satu akademisi dan mantan menteri, yang satunya lagi enterpreneur sukses. Memang, pasca dipimpin Pak Ahok Jakarta cukup pesat pembangunannya. Insha Allah Anies-Sandi akan lebih baik dari gubernur sebelumnya,” ucap pria berambut klimis itu.

Selain itu, lanjut Aldi, sebagai putra pituin Kuningan sudah selaiknya mendukung pasangan Anies-Sandi. Seperti diketahui, bahwa Anies Baswedan adalah putra asli Kuningan.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Dalam beberapa kesempatan Kang Anies maupun Bang Sandi, selalu berpesan untuk mengawal setiap kebijakan mereka agar tidak melenceng. Maka itu, saya dan teman-teman Kuningan yang ada di Jakarta berkomitmen untuk terus mengawal setiap kebijakan agar terus pro terhadap masyarakat, diantaranya adalah pemberdayaan UMKM dan penolakan reklamasi,” papar Aldi.

Dalam kunjungannya ke Kuningan juga, Sandiaga Uno meminta kepada seluruh warga Kuningan, disela-sela sambutannya di acara fun run bersama Sandiaga Uno dan Calon bupati Kuningan H Mamat Robby, untuk terus mendoakannya agar tetap amanah.

“Gubernur DKI, Mas Anies kan orang Kuningan, jadi warga Kuningan harus terus doakan kami ya agar mampu menjaga amanah selama memimpin Jakarta. Insha Allah, warga Kuningan yang ada di Jakarta juga ikut sejahtera,” papar Sandi.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Seperti diketahui, kehadiran Sandiaga Uno di kuningan juga dalam rangka menghadiri pelantikan dan launching organisasi kemasyarakatan Siwindu Maju Kabeh yang merupakan OkOc nya warga Kuningan yang ada di wilayah Jabodetabek, yang beranggotakan pelaku UMKM Kuningan dan para tokoh sukses Kuningan yang tinggal di Jakarta. (deden)

Advertisement
Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Advertisement