Connect with us

Hi, what are you looking for?

Incident

Truk Terbalik, Satu Orang Terjepit dan Sopirnya Pingsan

SELAJAMBE (MASS) – Insiden mengenaskan terjadi di Jalan Cipasung-Selajambe tengah malam (22/4/2018). Truk bermuatan bambu dengan Nopol E 9195 YA terbalik hingga membuat sopir, Darmin (48) tak sadarkan diri. Lukman (50), pemilik bambu terjepit yang dicurigai sudah tak bernyawa. Keduanya warga Selajambe.

Hingga pukul 02.00 WIB Minggu (22/4/2018) di TKP, posisi truk masih terbalik. Korban masih belum bisa dievakuasi akibat terhimpit mobil. Sedangkan sopir masih tak sadarkan diri. Bantuan mobil Derek yang ditunggu-tunggu belum tiba.

Dari keterangan yang diperoleh kuninganmass.com, insiden terjadi sekitar pukul 23.00 WIB Sabtu (21/4/2018). Saat itu sopir truk tengah mengangkut bambu milik Lukman yang ikut serta menaiki truk tersebut.

Di jalan perbatasan Darma dan Selajambe, diduga truk tak kuat menanjak akibat kelebihan muatan. Mesin mobil tiba-tiba mati. Kontan mobil pun mundur kembali. Sopir Darmin yang panik langsung membantingkan stir ke kiri. Itu membuat mobil jatuh ke tebing yang terhubung dengan sungai sedalam 50 meter.

Sementara Lukman, melihat truk yang ia naiki mundur langsung berusaha menyelamatkan diri. Lukman membuka pintu mobil dengan tujuan mau loncat. Tapi nahas, ia terseret pintu mobil dan akhirnya terhimpit saat terbalik.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Cepi, warga Lengkong Desa Bangunjaya Kecamatan Panawangan Kabupaten Ciamis yang melihat pertama kali. Ia langsung menginformasikan ke warga desanya sendiri dan Selajambe agar korban mendapat bantuan.

Seketika itu warga langsung berkerumun. Mereka menurunkan muatan bambu dari mobil yang berkondisi sudah terbalik. Sedangkan tubuh Lukman masih terhimpit beberapa jam sejak kejadian lantaran mobil derek belum tiba.

Proses evakuasi pun mengalami kesulitan. Muncul sangkaan, Lukman sudah tak bernyawa. Sebab terlihat kaki kanannya sudah membengkak dan berwarna putih pucat.

Karena mobil Derek yang tak kunjung tiba, warga dan aparat kepolisian berinisiatif menggali tanah yang berada di samping kaki kanan korban. (aban/mg)

Advertisement. Scroll to continue reading.
Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Advertisement
Exit mobile version