KUNINGAN (Mass) – Setelah sebelumnya meraih juara dalam berbagai ajang bergengsi, Tapak Suci Putera Muhammadiyah SMK Muhammadiyah 2 Kuningan kembali menjaga tren positif dalam kejuaraan Tapak Suci di Kuningan.
Kontingen Tapak suci Dos Q 28 berhasil memboyong juara 1 sebanyak 5 orang Atlit, juara 2 sebanyak 5 orang Atlit dan juara 3 sebanyak 3 orang atlit dari berbagai kelas dengan menurunkan full time. Juga sekaligus menjadi juara umum yang memperebutkan piala Kejurda Tapak Suci Kabupaten Kuningan tersebut.
Acara yang diselenggarakan oleh Pimpinan Daerah Tapak Suci Kabupaten Kuningan itu berlangsung selama 3 hari (10-13/5/2017). Kejuaraan yang diikuti oleh seluruh kader tapak suci berlangsung di aula Pondok Pesantren Binaul Ummah dan mempertandingkan kategori mulai usia dini hingga dewasa.
Fahmi Ari Wijaya SPd, pembina Tapak Suci SMK Muhammadiyah 2 Kuningan mengapresiasi jerih payah anak-anaknya dalam berlatih dan akhirnya mendapatkan juara.
”Alhamdulillah tradisi juara masih bisa dipertahankan itu semua berkat usaha jerih payah dalam latihan meskipun diawal laga para atlit sempat kesulitan akhirnya dapat bangkit kembali di awal,” ucapnya.
Fahmi mengatakan Tapak suci SMK Muhammadiyah 2 Kuningan terus konsisten membangun dan mengembangkan pencak silat khususnya di Kabupaten Kuningan. Pihaknya akan terus menggali potensi-potensi atlet yang berasal dari usia dini SD, SMP dan SMK di kota kuda ini. (deden)