Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Social Culture

Sekdes Ini Pimpin Penggalangan Bantuan Bagi Korban Banjir

KUNINGAN (Mass) – Bentuk kepedulian terhadap korban banjir bandang dari berbagai kalangan di Cibingbin Kuningan terus mengalir. Kali ini, Sekretaris Desa Cikubangmulya Ciawigebang, Sari langsung memimpin panggalangan bantuan untuk disalurkan kepada korban yang tertimpa musibah banjir bandang.
Sekdes Cikubangmulya Ciawigebang, Sari dalam keterangan persnya, Selasa (23/1), mengaku, aksi penggalangan bantuan ini merupakan inisiasi dari forum Sekdes sewilayah Kabupaten Kuningan. Bahkan, aksi serupa sebelumnya telah dilakukan bagi korban pergerakan tanah di Desa Cilayung Ciwaru Kuningan.
“Kami menggalang bantuan untuk korban musibah yang ada di Kuningan merupakan ketiga kalinya. Karena, penggalangan bantuan gelombang pertama dan kedua kami langsung memberikan kepada korban pergerakan tanah di Desa Cilayung Kecamatan Ciwaru,” sebutnya.
Disebutkan, beragam bentuk penggalangan bantuan yang didapatkan berupa uang, pakaian layak pakai, dan sembako seperti beras serta makanan siap saji. Nantinya, hasil dari penggalangan bantuan bagi korban banjir bandang ini akan disalurkan langsung ke lokasi musibah banjir bandang.
“Nanti kami dari seluruh forum Sekdes Kuningan akan berkumpul di Luragung untuk bersama-sama menuju lokasi pendistribusian bantuan. Sementara, hasil dari sumbangan ini diserahkan kepada koordinator Kecamatan Ciawigebang,” katanya.
Diharapkan, hasil sumbangan dari uluran tangan warga khususnya di Desa Cikubangmulya Ciawigebang bisa bermanfaat dan meringankan beban yang diderita korban banjir bandang. Sebab, semakin banyak bantuan yang diberikan kepada korban banjir bandang setidaknya bisa meringankan beban para korban musibah tersebut.
“Rencananya, pendistribusian bantuan ini akan segera dilakukan pada hari kamis nanti,” pungkasnya. (andri)

Advertisement
Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement

You May Also Like

Advertisement