KUNINGAN (MAS) – Pada turnamen futsal tingkat SLTA dan SLTP yang bertajuk Sajati Cup, SMAN 3 Kuningan (Smantika) dan SMPN 1 Cidahu berhasil jadi juara di tingkatannya masing-masing.
Turnamen yang dihelat pada 2-5 Januari 2023 kemarin itu, menyisakkan tim-tim terbaik setelah beradu mengalahkan puluhan tim dari sekolah lainnya.
Total ada 32 tim yang bertanding di tingkat SLTA, dan 32 tim di tingkat SLTP. Kegiatan ini diselenggarakan Himpunan Mahasiswa Kuningan (Himaku).
Pada tingkat SLTA, 2 tim Smantika berhasil memborong dua piala (juara 1 dan 2). Juara bersama ke-3 diraih oleh SMKN 3 Kuningan dan ke-4 SMAN 1 Jalaksana.
Baca sebelumnya : https://kuninganmass.com/puluhan-tim-futsal-sltp-dan-slta-beradu-di-sajati-cup/
Sementara untuk SLTP, juaranya adalah SMPN 1 Cidahu dengan juara 2 SMPN 2 Cilimus. Kemudian juara 3 bersama MTs Persis Cikijing dan SMPN 7 Kuningan.
Ketua pelaksana Ilyani Mahierani bersyukur selama 4 hari turnamen berlangsung, tidak ada kendala yang berarti, semua berjalan lancar meski panas di lapangan tapi tetap kondusif.
“Alhamdulillah berjalan lancar dari awal sampai akhir,” sebut Ilyani, sambil menyebut.
Ketua Himaku Arief Ardiansyah juga berterima kasih pada semua yang terlibat dan mendukung serta mensukseskan acara. Tidak lupa, pada Bupati Kuningan, Bank Kuningan, serta Narendra Kiemas (ponakan alm Taufik Kemas, suami Megawati).
“Kalo semua terpuaskan, didukung kembali, insya allah akan ada Sajati Cup selanjutnya,” ujar Arief. (eki)