KUNINGAN (MASS) – Tidak sedikit dari masyarakat Kuningan yang penasaran terkait siapa orang terkaya di kota kuda ini. Terlebih muncul istilah crazy rich bagi mereka yang dikenal sebagai orang super kaya.
Namun disayangkan sejauh ini belum ada referensi kuat yang mendukung dalam pemenuhan kebutuhan ekspos tersebut. Dari parameter pembayaran pajak tiap tahun misalnya, akses informasinya belum mudah.
Padahal informasi semacam itu bisa bermanfaat banyak bagi masyarakat Kuningan. Mereka akan termotivasi untuk meneladani “sepak terjang” para entrepreneur handal di kota kuda ini.
Jadi, bukan bermaksud untuk pamer kekayaan. Justru ini selaras dengan visi daerah, baik visi MAS maupun visi MAJU. Huruf M pada akronim kedua visi tersebut yaitu “Mandiri”, bukan “Mandiri-mandirian”.
Para entrepreneur handal bisa berbagi ilmunya dengan difasilitasi pemerintah. Kerasnya perjuangan mereka hingga berujung sukses, patut diteladani kaum milenial alias Generasi Y di Kuningan. Mereka telah berjasa besar dalam menyerap tenaga kerja dan ikut menyejahterakan masyarakat.
Nah, kendati proses untuk mencari data valid orang-orang terkaya di Kuningan tidak mudah, portal ini mencoba menggali sejumlah informasi dari berbagai sumber. Meski belum komplit tapi setidaknya bisa memberikan gambaran sebagai bahan evaluasi kedepannya.
Inilah prediksi Daftar 15 Orang Terkaya di Kuningan versi kuninganmass.com:
- H Dudung Dulajid (AS Putra Group) – Kekayaan Triliunan
- Akong (Surya Toserba) – Kekayaan Ratusan Miliar
- H Rohmat Ardian (Puspita Group) – Kekayaan Ratusan Miliar
- H Jana/H Yogi (Fajar Toserba) – Kekayaan Ratusan Miliar
- Hj Ani (SPBU) – Kekayaan Ratusan Miliar
- H Juanda (Purwasari) – Kekayaan Ratusan Miliar
- H Uki (Sandang Murah) – Kekayaan Ratusan Miliar
- H Idi (Winduhaji) – Kekayaan Ratusan Miliar
- Teddy (Toko Macan) – Kekayaan Ratusan Miliar
- H Timu (Pengusaha Bawang/Indofood) – Kekayaan Puluhan Miliar
- Dr H Sarjono/Hj Rini Sujiyanti (RS Juanda) – Kekayaan Puluhan Miliar
- H Aang Hamid Suganda (RS Jantung Hasna Medika) – Kekayaan Puluhan Miliar
- H Ade S Koesmapradja (PO Luragung) – Kekayaan Puluhan Miliar
- H Amin (Pengusaha Galian) – Kekayaan Puluhan Miliar
- H Cartam (Putra Cimahi) – Kekayaan Puluhan Miliar
Daftar di atas sifatnya masih prediksi berikut total asetnya. Dari nama-nama tersebut tidak semuanya pituin Kuningan tapi berwirausaha dan berdomisili di Kuningan.
Berikut ini nama-nama lain yang masuk pula dalam prediksi Orang Terkaya asal Kuningan. Usahanya banyak di luar Kuningan. Diantaranya:
- H Iman Taufik (Pengusaha Hotel dan Bos Minyak asal Cipari Cigugur) – Kekayaan Puluhan Triliun
- H Syamhudi (RS Wijaya Kusumah asal Baok Ciwaru)
- H Wawan Rosihan Kosim (KMC Group)
- H Sutedi (Bos SPBU asal Kaliaren Cilimus)
- H Maman (Bos Minyak asal Bendungan Lebakwangi)
- H Heru Baruna (Maskapai Penerbangan dan SPBU asal Jalaksana)
- Hj Non Saputri (asal Cilimus)
- Andi Gani Nena Wea
- Agus Suparman
- Dian S Kuseri (asal Cigugur)
- H Gozali (asal Cibingbin)
- H Kamdan (asal Ciawigebang)
- Benhardi (Minuman Jeniper asal Ciawigebang)
- Kusmadio (asal Cisantana Cigugur)
Demikian prediksi daftar orang terkaya di Kuningan. Apabila ada yang keberatan atau justru ingin melengkapi, dipersilakan untuk menghubungi redaksi kuninganmass.com di nomor 081320126272. (deden rijalul umam)