Connect with us

Hi, what are you looking for?

Tourism

Setelah Direvitalisasi, Waduk Darma Paling Diburu

KUNINGAN (MASS)- Sejak direvitalisasi Waduk Darma belum bisa dinikmati oleh warga Kuningan karena masih tahap pembangunan. Namun, ketika akan dibuka datang pandemi sehingga ditutup.

Dan pada Minggu (21/6/2020)  objek wisata mulai dibuka, ternyata ketika dibuka warga menyerebunya. Mereka rindu melihat indahnya waduk, terlebih ada penataan baru.

“Penasaran dengan tampilan baru dibagian depan waduk. Cukup bagus lah agak pangling, “ ujar Memi yang datang rombongan dari Desa Cilueya Kecamatan Cimahi.

Ia mengaku, dengan penampilan baru pengunjung semakin betah. Bagi dia, Waduk Darma adalah ikon Kuningan dan tentu harganya murah dengan alam indah.

Sementara itu, pada pagi hari ada peresmian dengan ditandai gunting pita oleh Wabup HM Ridho Suganda. Ini momen penting setelah waduk tutup  sejak maret.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Kami optimis pengunjung ramai setelah ada penataan baru. Mereka rindu datang ke waduk. Untu tiket tetap Rp15 ribu,” ujar Tenaga Ahli Bupati Dr Nana yang didampingi Pengelola Waduk Darma Adam Firdaus.

Mengenai langkah agar menerapkan protokol kesehatan, pihak menyediakan 38 titik kran air berikut pembersih tangan. Belum lagi ditiap rumah makan.

“Setiap pengunjung di cek suhu selama dua kali. Mobil pun disemprot. Begitu juga tempat yang sering dikujung warga dismprot empat jam satu kali,” jelasnya.

Pihaknya pun lanjut Nana menerapkan aturan pengunjung maksimal 50 persen dari jumla kapfasitas.

“Waduk bisa dikunjungi maksimal 6.000 orang, sehingga kalau 50 persen hanya 3000 orang,” ujarnya yang menyebutkan begitu pas dibuka sudah ada 250 orang masuk.  

Advertisement. Scroll to continue reading.

Sekadar informasi revitalisasi Waduk Darma menjadi danu terindah di dunia mulai terlihat hasilnya. Meski baru tahap pertama namun pembangunan tahap awal itu membuat waduk terlihat pangling.

Seperti diketahui untuk tahap awal revitalisasi waduk  Pemprov Jabar mengucurkan dana sekitar Rp9,5 Miliar. Dana ini untuk pekerjaan  gate-1, gazebo (3 unit), landscape (taman) plaza A dan B serta tempat parkir depan.

Pembanguna  sejak dimulai 4 Oktober dan beres  23 Desember. Setelah beres tahap pertama maka dilanjutkan pembangunan tahap kedua pada tahun 2020.

Pada tahun 2020 akan dibangun masjid, gedung serbaguna, gedung/kantor pengelola, foodcourt, cotage 11 unit.

Selain itu lanjut dia, adalah pembangunan camping ground  9 unit, gazebo 4, ground tank, ruan genset, menara air, landscape/taman, plaza. Lalu, tempat parkir, wahana bermain, boardwalk, sclupture dan kolam retensi. (agus)

Advertisement. Scroll to continue reading.
Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Government

KUNINGAN (MASS)- Kepala Dinas PUTR Kuningan, Ridwan Setiawan menyebutkan,  untuk pengerjaan revitalisasi  Waduk Darma tahap 2   rencananya akan berlangsung selama 110 hari kerja, atau...

Government

KUNINGAN (MASS) – Setelah pembangunan terhenti karena anggaran dialihkan kepada penanganan covid-19, Kamis (10/9/2021) pembangunan tahap 2 dimulai. Proses dimulai dengan kegiatan Doa Bersama...

Tourism

KUNINGAN (MASS) – Revitalisasi Waduk Darma menjadi danu terindah di dunia mulai terlihat hasilnya. Meski baru tahap pertama namun pembangunan tahap awal itu membuat...

Tourism

KUNINGAN (MASS) – Pada Jumat (4/10/2019) merupakan hari bersejarah karena pada hari itu dimulainya revitalisasi dan penataan Waduk Darma. Waduk yang menjadi ikon Kuningan...

Government

KUNINGAN (MASS)- Pada kunjungan ke Kabupaten Kuningan ketika melepas peserta balap sepeda Tour de Linggarjati, Gubernur Jabar Ridwan Kamil menyebutkan revitalisasi Waduk Darma  untuk...

Tourism

KUNINGAN (MASS)- Waduk Darma Objek Wisata yang saat ini dikelelola oleh PDAU Kuningan sebentar lagi akan dipercantik oleh Gubernur Jabar Ridwan Kamil. Rencannaya pada...

Advertisement
Exit mobile version