KUNINGAN (MASS)- Dua gol Mohammed Bassim Rashid berhasil mengandaskan perlawanan Persita Tangerang.
Kemenangan ini pun langsung membawa Persib Bandung nangkring diperingkat dua klasmen Liga 1 Musim 2021/2021. Peringkat 1 dikuasai Bali United dan Persib hanya kalah selisih gol.
Bertanding di Stadion Wibawama Mukti Cikarang Bekasi pada Sabtu (11/9/2021) malam sekitar pukul 20.30 WIB, Maung Bandung langsung tampil menyerang.
Pelatih Rene Albert menurunkan formasi 4-4-1-1 dengan menempatakan posisi Ezra di lubang jarum dibelakang Wander Luiz dan cara ini terbilang efektif bisa mengurung pertahanan Edo Febriansyah Cs.
Meski secara permainan menguasai namun penyelesaian akhir yang buruk membuat beberapa peluang gagal dan proses terjadinya gol pun akibat kesalahan pemain Persita yang gagal menyapu bola.
Bola liar langsung konversi menjadi gol oleh pemain bernomor punggung 74 yakni Mohammed Bassim Rashid pada menit 41. Gol ini menutup paruh pertama Persib dengan kemenangan 1-0.
Memasuki babak kedua, ditengah enak-enaknya menyerang gol cantik Irsyad Maulana merobek gawang Daden Natshir. Gol mantan pemain Semen Padang ini terjadi pada menit ke 54.
Setelah melakukan tiga pergantian sekaligus, yakni Castillio, Beckham Putra dan Supardi, akhirnya lagi-lagi pemain asal Palestina itu membobol gawang Persita pada menit ke 77.
Gol ini hasil kerjasama dengan Beckham Putra. Adik kanding Gian Zola ini menyodorkan bola ke Rashid dan dengan cantik melepaskan sepakan ke pojok kiri gawang T Goentara.
Kemenangan ini juga menjadi modal berharga ketika bersua dengan Bali United. Tentu akan menjadi pertandingan seru. (agus)
Susuna Pemain
Muhammad Natshir (PG), Ardi Idrus, Nick Kuipers, Victor Igbonefo, Bayu Fiqri, Marc Klok, Mohammed Bassim Rashid, Esteban Vizcarra ,Febri Hariyadi (68′), Ezra Walian, Wander Luiz
Cadangan: Achmad Jufriyanto, , Dedi Kusnandar, Beckham Putra Nugraha, Supardi Natsir, 20 Geoffrey Castillion
Persita :T Goentara , M Toha, A Prasetyo, A Mitter, Edo Febriansyah, A Gigis, H Cardoso, T Febriyanto, Aldi Al Achya, A Hardianto, Irsad Maulana