KUNINGAN (MASS) – Jalan Cigugur atau Jalan Murtasiah Soepomo yang merupakan akses utama Cigugur – Kuningan Kota, Sabtu (20/10/2018) kelihatannya bakal macet. Pasalnya, Kampus STKIP Muhammadiyah Kuningan yang beralamat di jalan tersebut akan menyelenggarakan Wisuda ke-VI di Kampusnya.
Acara wisuda ke-VI akan diikuti oleh 300 wisudawan beserta orang tuanya. Tidak hanya orang tua, keluarga besar bahkan tetangganya pun ingin menyaksikan yang diwisuda meskipun menunggu di luar. Sehingga akan semakin banyak kendaraan yang parkir di pinggir jalan yang menyebabkan kemacetan Jalan Cigugur.
Ketua panitia wisuda ke-VI Agus Saeful Anwar MPd mengatakan, STKIP Muhammadiyah Kuningan selalu melaksanakan wisuda di kampus, kecuali tahun 2016. Tujuannya untuk syiar atau memperkenalkan kampus STKIP kepada orang tua wisudawan umumnya masyarakat luas.
“Kami lebih bangga melaksanakannya di kampus sendiri. Kami belum memiliki gedung yang representatif karena STKIP masih melakukan tahap pembangunan, tetapi kami menata tempat yang seadanya menjadi nyaman sehingga tidak mengurangi rasa khidmat acara wisuda,” jelasnya.
Sebagai ketua pelaksana, Agus berharap semoga acara wisuda ke-VI yang akan dimulai pukul 06.00 itu diberikan kelancaran dan keselamatan oleh Allah SWT. “Semoga acara besok bisa berjalan lancar sesuai dengan harapan kita, aamiin,” harap Agus. (ali)