KUNINGAN (MASS) – Sentilan Balon Bupati Kuningan M Ridho Suganda kepada warga satu kelurahan dengannya, Alan Suwgiri, yang tidak hadir dalam acara ultahnya, menuai reaksi.
“Undangannya mana? Gak ada bosku,” ujar Alan, warga satu kelurahan Winduhaji itu sambil tersenyum.
Alan ini kebetulan warga satu Kelurahan Winduhaji Kecamatan Kuningan yang sempat disentil Ridho dalam sebuah wawancara. Selain bicara ketidakhadiran, ia juga menyoal alasan Alan yang mundur dari ketua organisasi sayap PDIP, Taruna Merah Putih Kuningan. Padahal menurutnya, Alan tidak mengantongi SK sebagai ketua TMP.
Akhirnya Alan memberikan tanggapan yang terkesan disusun secara sistematis. “Saya secara pribadi tidak melihat undangannya. Dikala ada undangan pun saya ucapkan terimakasih atas undangan, hanya kebetulan ada acara lain yang tak bisa ditinggalkan, sebagai warga satu kelurahan dengan beliau (Ridho, red),” kata Alan, Minggu (11/8/2024).
Kaitan dengan kemunduran dari ketua TMP yang disentil Ridho, dirinya hanya mengucapkan terimakasih. “Saya ucapkan terimakasih atas perhatian Edo kepada proses perjalanan saya di Taruna Merah Putih. Selebihnya saya doakan Edo bisa menjalani proses politik yang sedang ditempuh dengan sabar dan riang gembira,” ucapnya.
Dikejar pertanyaan kaitan kebenaran posisinya dulu di ketua TMP tidak berSK, Alan membantahnya. Seraya memperlihatkan SK kepengurusan yang diteken Alm H Acep Purnama dan Nuzul Rachdy tahun 2022 silam, ia menegaskan telah berSK. (deden)