KUNINGAN (MASS) – Pilkada Kabupaten Kuningan 2024 baru saja menuntaskan moment pencoblosan, Rabu (27/11/2024). Hasil dari setiap TPS masih dihitung hingga saat ini, namun lembaga survey sudah mengeluarkan hasil perhitungan suara meski data belum sampai 100%.
Salah satunya lembaga survey Jamparing Researh. Melalui Direktur Topic Offirstson, dari data yang masuk saat ini, sementara pasangan DIRAHMATi (Dian Rahmat – Tuti Andriani) unggul. Perolehannya dikejar pasangan Ridho – Kamdan.
“Jamparing Research secara mandiri melakukan real count untuk kepentingan internal Jamparing,” sebutnya, sekitar pukul 15.50 WIB sore.
Hingga saat ini data masuk yang dihitung oleh Jamparing Reseach baru 3,9%.Sementara Dirahmati unggul 41,8%, disusul dengan perolehan paslon nomor 02 Ridhokan dengan perolehan suara sampai 33,17%.
Terakhir, dari hasil hitungan Jamparing Research, pasangan Calon Bupti dan Wakil bupati nomor urut 03, Yanuar Udin, mendapat suara 21,3%.
Angka ini tentunya masih terlalu dini untuk melihat hasil secara keseluruhan. Masih butuh 96% data masuk lainnya untuk sampai pada real count 100% hitungan suara pemilih. (eki)