Connect with us

Hi, what are you looking for?

Headline

PPP Memanas, 4 Nama Incar Posisi Ketua

KUNINGAN (MASS) – Suksesi kepemimpinan di tubuh Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kuningan segera digelar. Sedikitnya 4 nama digadang-gadang bakal maju meramaikan bursa kandidat. Tak heran jika ada yang beranggapan, tensinya kini memanas.

Keempat nama ini kebanyakan politisi yang sedang duduk di parlemen daerah. Mulai dari dr Toto Taufikurohman Kosim, Iip Syarif Hidayat dan Ali Akbar. Bahkan Drs H Momon Suherman yang pernah menjabat ketua sebelum Uus Yusuf pun, disebut-sebut akan maju kembali.

“Banyak sih yang kepengen jadi ketua. Dari dewan juga ada 4. Cuma memang modelnya sekarang bukan one man one vote,” kata Plt Ketua DPC PPP Kuningan, KH Ajieb Ma’aly kala dikonfirmasi kuninganmass.com, Senin (11/10/2021) sore.

Model untuk penentuan ketua baru nanti, jelas Ajieb, yaitu dibentuk formatur terlebih dulu. Personilnya 7 orang, masing-masing dari perwakilan PAC sebanyak 4 orang, dari DPC 1 orang, DPW 1 orang dan dari DPP pun 1 orang.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Nah 7 formatur ini yang akan menentukan ketua baru, berembug musyawarah mufakat, termasuk susunan kabinetnya kayak apa,” jelasnya.

Untuk perwakilan PAC sebanyak 4 orang diserahkan kepada para PAC tersebut. Sedangkan perwakilan dari DPC yang hanya seorang akan dibahas 2 hari kedepan.

Pelaksanaan Muscab itu sendiri tinggal sepekan lagi di Hotel Horison Sangkanurip, Minggu (17/10/2021) mendatang. Ajieb berharap suksesi ketua PPP berjalan mulus.

“Semoga sukses. Tugas saya sebagai Plt menghantarkan sampai diadakannya muscab. Semoga kondusif,” harapnya lagi.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Ditanya apakah ia siap menjabat kembali, Ajieb menjawab bahwa dirinya sudah lanjut usia. Mendengar banyak generasi yang sudah siap menggantikan, Ajieb merasa gembira.

“Saya itu sudah tua. Adapun saya ikut ngurus, ya itu mah kewajiban sebagai warga PPP, yang sudah merasakan jadi anggota dewan, merasakan dikader oleh PPP. Tapi kan regenerasi harus tetap jalan,” pungkasnya. (deden)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Headline

KUNINGAN (MASS) – Apa yang diungkapkan Ketua Bawaslu yang kemudian diperkuat oleh Ketua DPRD, dinilai salah tafsir. Sekda Dr H Dian Rachmat Yanuar yang...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Sedikitnya 3 parpol telah dicoba dirangkul oleh Bacabup dr Deni Wiranggapathi. Terbaru, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang ia rapat dengan menyerahkan...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Dua sosok politisi senior Rana Suparman SSos dan dr Toto Taufikurohman Kosim tampak sering bersama. Seperti yang terlihat Rabu (20/3/2024) malam...

Education

KUNINGAN (MASS) – Politeknik Kesehatan Kuningan Medical Center (Poltekes KMC) melaksanakan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB)–dulu dikenal dengan Ospek–pada Selasa (30/8/2022). Politeknik...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Sebagai politisi yang pernah mencalonkan bupati di pilkada 2018 silam, dr H Toto Taufikurohman Kosim membakar semangat para kadernya di Kecamatan...

Education

KUNINGAN (MASS) – Drs H Momon Rochmana MM, seorang mantan Wakil Bupati Kuningan era H Aang Hamid Suganda, dilantik menjadi ketua Yayasan Wadia Insan...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Setelah sekian lama menunggu, SK DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) terkait ketua DPC PPP Kuningan, akhirnya keluar. Ternyata, dr H Toto...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Jatah 4 dari 7 formatur untuk PAC rupanya tidak didominasi oleh salah satu kubu. Kabarnya, antara kubu Drs H Momon Suherman...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Dari tiga nama yang disebut-sebut sebagai calon ketua DPC PPP Kuningan, semuanya sama-sama menaruh harapan tinggi akan kebesaran partai. Baik Drs...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Menjelang Muscab PPP Kuningan Minggu (17/10/2021) nanti, DPC partai ka’bah tersebut menggelar rapat pleno, Rabu (13/10/2021). Dari rapat tersebut menghasilkan kesepakatan...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Menjelang Musyarawah Cabang (MUSCAB) VIII DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kab Kuningan, Ketua Angkatan Muda Ka’bah (AMK) Kab Kuningan Faseh Suparno...

Sport

KUNINGAN (MASS) – Pertandingan Fun Turnamen Catur antara ketua Parpol di Kuningan, tersaji pertama kali pada Kamis (1/4/2021) sore. Pada pertandingan hiburan pertama ini,...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Jelang muscab yang akan digelar tahun ini, PPP Kuningan dinilai kaya akan kader. Pasalnya, saat ini saja telah terdeteksi sedikitnya 5...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Kedepan, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Kuningan akan membidik Dapil 5 yang meliputi Kecamatan Darma, Nusaherang, Kadugede, Selajambe, Subang dan Cilebak....

Headline

KUNINGAN (MASS) – Keluarga besar DPC PPP Kuningan akhirnya buka suara terkait persoalan Nuzul Rachdy (ketua DPRD Kuningan) yang saat ini sedang ditangani Badan...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Menindaklanjuti pelaporan diksi ‘Limbah’ yang dilontarkan Ketua DPRD Kuningan Nuzul Rachdy, Badan Kehormatan (BK) Dewan memberikan pernyataan yang meyakinkan. Meski sebelumnya...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Menindaklanjuti pelaporan diksi ‘Limbah’ yang dilontarkan Ketua DPRD Kuningan Nuzul Rachdy, Badan Kehormatan (BK) Dewan memberikan pernyataan yang meyakinkan. Meski sebelumnya...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Setelah lama menunggu, akhirnya Badan Kehormatan (BK) DPRD Kuningan memanggil Susanto, anggota dewan penolak kenaikan harga pasir. Selasa (23/6/2020) tadi pukul...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Salah seorang anggota dewan, Susanto, dilaporkan oleh perwakilan pengusaha galian pasir ke BK (Badan Kehormatan) DPRD Kuningan. Pelaporan tersebut erat kaitannya...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1441 H, DPC PPP Kuningan bersimpati untuk menyerahkan bingkisan bagi keluarga besar partai. Mereka yang mendapatkam...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Setelah sempat diterpa tsunami politik, kembali PPP merapatkan barisan. Para kader yang pada pemilu kemarin mencalonkan, berkumpul di sekretariat DPC PPP...

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – Pandagan bahwa Partai Persatuan Pembangunan sebagai partai warisan ORBA yang tersisa, adalah realitas yang tak mudah dibantah. Sebagai parpol warisan ulama qabla...

Government

KUNINGAN (MASS) – Di wilayah Cibingbin dan sekitarnya, nama Ali Akbar sudah tidak asing lagi. Pria yang sekarang duduk di DPRD Kuningan ini dikenal...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kuningan dibawah komando Uus Yusuf SE mulai memperlihatkan geliatnya. Bukan hanya berhasil menelorkan bacaleg berkualitas, partai berlambang...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Ditanya soal loncatnya dr Toto Taufikurohman Kosim ke PPP, Ketua DPC PKB Kuningan H Ujang Kosasih MSi berpikir sejenak sebelum mengeluarkan...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Saat PPP mengajukan berkas bacaleg, Adang Romadona selaku orang dekat dr Toto Taufikurohman Kosim ikut serta. Dalam kapasitas sebagai jubir Toto,...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Cabup Sentosa, dr Toto Taufikurohman Kosim sudah fix maju dari PPP. Ini terungkap usai DPC partai ka’bah tersebut mengajukan berkas caleg...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Cabup Sentosa, dr Toto Taufikurohman Kosim dikabarkan tidak jadi nyaleg dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Ia bersama seluruh pasukannya ditarik mundur...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Setelah menerima hasil pilkada, Cabup Sentosa dr Toto Taufikurohman Kosim tidak akan hengkang dari politik praktis. Pria yang meniti karir dari...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Terhadap hasil pleno rekapitulasi suara KPU Kuningan, Cabup Sentosa dr Toto Taufikurohman Kosim berujar menerima. Dirinya tidak akan menggugat hasil tersebut...

Advertisement
Exit mobile version