KUNINGAN (MASS) – Anggota DPRD Kabupaten Kuningan Elin Lusiana (F-PDIP) turut mempertanyakan event Tour de Linggarjati yang diselenggarakan Pemda Kabupaten Kuningan pada Jumat-Minggu (16-18/12/2022) kemarin.
Politisi PDIP itu mengatakan bahwa setelah event yang berlangsung selama 3 hari itu, adakah dampak atau tidak, terutama di bidang pariwisata.
“Kemarin ibu juga ngalami macetnya sepulang ngasuh ibu-ibu ke Kukupu Panenjoan (pas TdL). Dinas Pariwisata harus evaluasi selepas TdL,ada peningkatan nggak untuk pengunjung daerah wisata,” ujarnya, Senin (19/12/2022) ini.
Menurutnya, parameter keberhasilan TdL itu jika ada peningkatan kunjungan dari kabupaten lain bahkan mancanegara. Justru, jika ternyata pengunjung Kuningan tetap dari daerah sendiri saja, artinya TdL belum berhasil.
Karenanya, dirinya mendorong evaluasi TdL itu harus dilakukan apapun hasilnya. Tentu dengan evaluasi pendataan yang tepat.
“Pendataan yang tepat dalam hal apapun akan jadi acuan lebih baik. Hasil data baik memicu untuk lebih baik. Data tidak baik memacu untuk memperbaiki,” tuturnya.
Disinggung soal pendanaan yang cukup besar untuk event ini, Elin mengisyaratkan sebenarnya bisa saja penggalangan dana itu diberikan untuk program yang lebih menyentuh masyarakat.
“Untuk TdL penggalangan dananya sangat mudah. Cobi penggalangan dana di kalangan juragan untuk masyarakat Kuningan yang membutuhkan? akan lebih dapat acungan jempol. Nilai ibadahnya akan lebih nyampe untuk kita,” sebutnya.
Meski begitu, dirinya mengaku selalu mendukung program apapun yang mengangkat nama Kabupaten Kuningan. Namun tentunya, harus ada timbal balik untuk Kuningan itu sendiri.
“Dari TdL diharapkan pariwisata maju dari segi pengunjung. Berhasil nggak ? Ada peningkatan nggaaaa ? Tugas dinas pariwisata nih,” ujarnya bertanya
Menurutnya, segala sesuatu tentu ada plus minusnya. Evaluasi, diperlukan agar saat belum ada dampak yang sesuai tujuan dari TdL, kedepan bisa dikemas ulang supaya bener-bener ada dampak untuk kemajuan pariwisata Kuningan. (eki/deden)