Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Politics

Dukung Nomor 01, Alumni Gontor Disebut Kurang Piknik

KUNINGAN (MASS)- Aep Saefullah alumni Gontor angkatan Ahmarian 621 sangat menyayangkan ada penamaan dan embel embel nama Gontor dalam deklarasi dukungan kepada Jokowi-Ma’ruf Amin.

Deklarasi yang dicetuskan hari Selasa, (29/1/2019) di Jakarta di motori oleh komunitas yang bernamakan Gontorian 4 NKRI (G4NKRI).

Aep menilai, nama Gontor tidak boleh dikait kaitkan dengan pergerakan politik praktis apa pun. Sesuai arahan serta himbauan Pimpinan Pondok Modern Gontor.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Kalaupun ada yang berkecimpung di politik praktis, tak perlu membawa nama almamater, cukup dengan nama komunitas parsial tertentu,” ujarnya.

Aep Saefullah menduga bahwa mereka yang membawa dan memakai nama Gontor, sangat tidak pede dan tidak bisa membawa massa untuk mempengaruhi orang lain dalam mengarahkan pilihan politik. Entah apa target mereka dengan semua ini.

“Sejatinya, kalau dia memang alumni Gontor, ndak perlu lah bawa nama Gontor di politik praktis. Mungkin mereka dulunya kuper atau kurang piknik kali atau memang cari perhatian, sehingga menyematkan label Gontor,” ujar Aep.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Diterangkan, jutaan alumni Gontor yang tersebar di Indonesia, sudah menjadi “Mundzirul Qaum”sesuai bidang profesinya. Alumni dimanapun dengan posisi apapun diharapkan turut serta berperan mewarnai masyarakat.

Saat ini situasi politik jelang pemilu dan pilres, alumni Gontor dibebaskan arah politiknya. Para alumni yang menjadi politisi asli pun baik yang duduk di DPR/DPRD atau calon dewan tidak pernah membawa identitas Gontor.

Hal ini karena paham bahwa nama label Gontor lebih tinggi dan besar hal ini mengingat falsafah bahwa Gontor berdiri diatas dan untuk semua golongan.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Aep menjelaskan, sebelum deklarasi dukungan mereka (paslon 01) itu, sudah banyak pihak yang mengingatkan dan memperingati. Namun hak mereka juga untuk berbuat demikian bagian dari hak azasi dalam bersyarikat.

“Kalo dihitung jumlah alumni yang mendukung ke paslon No 02 (Prabowo-Sandi) sepertinya lebih banyak. Deklarasi mereka, justru meneguhkan para alumni untuk solid ke paslon no 02. Tentu akan menggerus suara akar rumput Jokowi-Ma’ruf Amin,” bebernya. (agus)

Advertisement. Scroll to continue reading.
Advertisement
Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement

You May Also Like

Anything

KUNINGAN (MASS) – Calon legislatif DPRD Kabupaten Kuningan dari Partai Demokrat Aep Saefullah yang juga alumni Gontor Angkatan 2001 menghadiri dan mengikuti reuni marhalah...

Advertisement